7.5 C
New York
Friday, March 29, 2024

BMKG: Cuaca Cerah Berawan dan Hujan Ringan Merata di Wilayah Sumut

Medan, MISTAR.ID

Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Wilayah I Medan memprakirakan pada umumnya wilayah Sumatera Utara (Sumut) mengalami cuaca cerah berawan dan hujan ringan, Kamis (2/3/23).

“Pada umumnya wilayah Sumut hari ini diprakirakan cerah berawan. Ada sebagian kawasan yang mengalami hujan dengan intensitas ringan,” ucap Prakirawan BMKG Wilayah I Medan Lestari Purba.

Di antaranya yang mengalami hujan ringan yakni Dairi, Pakpak Bharat, Humbahas, Tapanuli Tengah, Sibolga, Binjai, Asahan, Medan, Batu Bara, Simalungun, Labuhanbatu dan sekitarnya.

Baca Juga:BMKG Prakirakan Cuaca Sumut Didominasi Hujan

“Rata-rata suhu udara dari 16-32 derajat celsius dengan kelembapan udara 60-98 persen. Untuk kecepatan angin barat laut-timur laut10-30km/jam,” ucap Lestari.

Dari pantauan BMKG terdapat 9 titik panas yakni 3 di Kabupaten Karo, 2 di Padang Lawas Utara,  2 di tapanuli Utara (Taput) dan 2 di Toba.

“Peringatan dini waspada hujan sedang hinggal lebat disertai angin kencang dan badai petir di Dairi, Pakpak Bharat, Humbahas, Tapteng, Sibolga  pada siang hingga malam hari,” pungkasnya.(bany/hm15)

Related Articles

Latest Articles