20.9 C
New York
Tuesday, October 1, 2024

Penimbunan Tanah di Kelurahan Sicanang Diprotes Warga

Belawan, MISTAR.ID

Pasca penimbunan tanah seluas sekitar lebih kurang 2 hektar milik PT Laju Medan di Jalan PLTU Sicanang Kelurahan Sicanang Kecamatan Medan Belawan diprotes warga.

Pasalnya penimbunan tersebut bisa berdampak buruk bagi lingkungan dan warga sekitarnya. Selain itu juga ada dugaan pengerjaan penimbunan lahan tanah tersebut tidak mengantongi izin dari dinas terkait.

Salah seorang warga yang tinggal di sekitar lokasi penimbunan, H Panjaitan mengatakan penimbunan tanah tersebut bisa saja berdampak buruk bagi warga sekitar, apalagi pengerjaannya tidak memperhitungkan kondisi lingkungan tersebut.

“Kami berharap kepada pihak yang terkait untuk meninjau ulang penimbunan lahan tanah tersebut,” ujar H Panjaitan.

Baca juga : ABB Desak Polres Pelabuhan Belawan Berantas Judi

Tokoh pemuda, Abanda Rudi Simorangkir (Opung) mengatakan penimbunan tersebut seharusnya memperhatikan dampak lingkungannya.

“Bisa-bisa saja dengan ditimbunnya tanah tersebut apabila musim hujan atau banjir rob banjir akan menggenangi rumah warga dan hendaknya pihak terkait dapat menindak pelaku penimbunan bila tidak mempunyai izin,” ucap Penasehat PAC IPK se Medan Utara.

Sementara itu, Camat Medan Belawan, Subhan Fajri Harahap saat dikonfirmasi terkait perizinan penimbunan tanah tersebut tidak menjawab. (pasaribu/hm18)

Related Articles

Latest Articles