12.5 C
New York
Saturday, April 20, 2024

Warga Martubung Keluhkan Limbah dari Rutan Labuhan Deli Cemari Pemukiman

Belawan, MISTAR.ID

Warga Gang Asam, Jalan Titi Pahlawan, Kelurahan Martubung, Kecamatan Medan Labuhan melakukan aksi unjukrasa meminta agar Pemko Medan memperbaiki infrastruktur jalan, Selasa (28/2/23). Unjukrasa yang mereka lakukan di pemukiman rumah mereka karena limbah dari Rutan Labuhan Deli mencemarai pemukiman warga di Martubung.

Warga bahkan mengancam akan melakukan boikot pemilu 2024 jika jalan menuju kampung mereka tidak segera diperbaiki.

“Kami akan boikot Pemilu jika jalan gang kami ini tidak diperbaiki Pemko Medan hingga Pemilu 2024,” kata Rosmaini yang disambut teriakan setuju oleh puluhan ibu ibu saat berunjuk rasa, Selasa (28/2/23).

Baca juga:Minta Kades Dicopot, Warga Desa Sei Karang Unjukrasa

Dijelaskan, jalan menuju rumah warga sudah lama rusak dan selalu terendam air yang bersumber dari hujan dan selokan rumah warga.

“Bahkan air ini bercampur dengan air limbah dari Rutan Klas Satu Labuhan Deli yang mengandung tinja,” ujar warga.

Akibat kondisi tersebut, warga terutama anak anak kerap menderita penyakit demam berdarah dengue (DBD) dan gatal pada kulit kaki serta tangan.

Warga sudah sering mengeluhkan masalah tersebut kepada pemerintah dan beberapa anggota DPRD Kota Medan namun belum mendapat respon positif.

“Jalan ini mulai rusak saat Wali Kota Medan Rahudman, sampai sekarang Wali Kota Bobby Nasution belum juga diperbaiki. Padahal sudah ada dana kelurahan,” ungkap Rosmaini.

Aksi warga tersebut dilakukan dengan cara menanam pohon pisang sambil membentangkan bendera merah putih dan menyanyikan lagu Indonesia Raya.

“Kami kecewa dengan pemerintah padahal satu warga sudah meninggal akibat sakit DBD, beberapa waktu lalu,” ujar warga lain.

Baca juga:Unjukrasa, Massa Desak Pemko Siantar Evaluasi Ijin Kos-kosan dan Tempat Hiburan Malam

Warga berharap, Pemko Medan di bawah kepemimpinan Bobby Nasution segera memperbaiki Gang Asam sebelum Ramadhan agar warga dapat merasa nyaman beribadah dan bisa berjalan ke mesjid.

“Sebentar lagi bulan Ramadhan jadi kami sangat berharap Wali Kota membangun jalan ini agar kami nyaman bepergian ke mesjid,” cetus seorang warga. (kamaluddin/hm06)

 

Related Articles

Latest Articles