10.6 C
New York
Sunday, April 28, 2024

Ketua Umum MUI Taput: Nikson Nababan Pantas dan Layak Pimpin Sumut

Tarutung, MISTAR.ID

Perhelatan pemilihan kepala daerah (Pilkada), bupati, walikota dan gubernur periode 2024-2029 serentak di seluruh Indonesia akan dilaksanakan pada 27 November 2024.

Sudah banyak figur yang muncul untuk memimpin masing-masing daerahnya, termasuk Sumatera Utara (Sumut) sebagai salah satu provinsi yang juga akan melaksanakan pemilihan bupati, walikota dan gubernur secara serentak.

Untuk bursa bakal calon gubernur, beberapa nama yang sudah mulai muncul, baik di media sosial, cetak dan kalangan elemen masyarakat dan telah menjadi topik perbincangan masyarakat adalah Bupati Tapanuli Utara saat ini, Dr Drs Nikson Nababan MSi.

Baca juga: Eksklusif, Nikson Nababan Bicara Soal Namanya Masuk Bursa Calon Gubernur Sumut

Sejumlah elemen masyarakat, baik dari tokoh agama, tokoh adat, kumpulan mahasiswa ikut memberikan dukungan agar Nikson Nababan bersedia ikut dalam perhelatan bursa Bakal Calon (Bacalon) Gubernur Sumut 2024-2029.

Salah satunya adalah tokoh agama sekaligus Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Tapanuli Utara, Samsul Pandiangan.

Menurut Samsul, ada beberapa landasan dan dasar pemikiran saya yang mewakili umat Islam dan Ketua Umum MUI Kabupaten Tapanuli Utara yang mendambakan dan menginginkan sosok Nikson Nababan supaya agar bersedia ikut dalam bursa pencalonan gubernur Sumut 2024-2029.

“Antara lain, karena kita telah melihat secara real bagaimana dia berusaha dan berupaya memberikan karya terbaik membangun kabupaten Tapanuli Utara ini ke arah yang lebih baik,” katanya saat diwawancarai Mistar di Komplek Masjid Syuhada Tarutung, Sabtu (23/3/24).

Related Articles

Latest Articles