11.6 C
New York
Thursday, May 2, 2024

Daftar Nama Pemenang Pilkades di Dairi

Sidikalang, MISTAR.ID

Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak yang digelar di 22 Desa dari 11 Kecamatan, Kabupaten Dairi, Sumatera Utara (Sumut), Rabu (25/10/23), telah selesai dilaksanakan.

Data yang dihimpun mistar.id dari Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Jonny Hutasoit, Kamis (26/10/23) menunjukkan ada 10 calon Kades incumbent yang tidak terpilih lagi.

10 desa yang dimaksud adalah, Desa Pegagan Julu III, Desa Sitinjo II, Desa Kuta Tengah, Desa Tualang, Desa Polling Anak-anak, Desa Tuntung Batu, Desa Pandiangan, Desa Lumban Sihite, Desa Bulu Duri, dan Desa Belang Malum.

Baca juga: Daftar Pemenang Pilkades Serentak di Toba

Sedangkan 3 Kades incumbent yang tidak mencalonkan diri ada dari Desa Tanjung  Beringin, Desa Pasir Tengah, dan Desa Lumban Toruan. Untuk daftar lengkap Kades terpilih sebagai berikut:

Kecamatan Sidikalang

Desa Belang Malum: Sunta Tutur Simorangkir (797 suara)

Kecamatan Sumbul

Desa Pegagan Julu III: Patar Nainggolan (545 suara)

Desa Tanjung Beringin: Edward Kennedy Simanjorang  (932 suara)

Kecamatan Tigalingga

Desa Tigalingga: Ferdinan Simamora (597 suara)

Baca juga: Bupati dan Kapolres Toba Serta Dandim 0210/TU Saksikan Pilkades Silaen, Pemenangnya Nomor Urut 2

Kecamatan Tanah Pinem

Desa Pasir Tengah: Jasri Maha (482 suara)

Kecamatan Silima Punggapungga

Desa Bakal Gajah: Humitar Sitorus (205 suara)

Desa Poling Anak-anak: Binton Panjaitan (278 suara)

Desa Tuntung Batu: Junaidi Cibro (148 suara)

Kecamatan Pegagan Hilir

Desa Bukit Tinggi: Tonggo Banjarnahor (438 suara)

Baca juga: Tolak Hasil Pilkades, Massa Gempas Geruduk DPRD Padangsidimpuan

Kecamatan Siempat Nempu Hulu

Desa Kuta Tengah: Marsana Simamora (629 suara)

Desa Lae Nuaha: Wahyu Daniel Sagala (1.061 suara)

Desa Pandan: Samta Sembiring (390 suara)

Desa Tualang: Wanton Pasaribu (295 suara)

Kecamatan Lae Parira

Desa Pandiangan: Gabemo Pardosi (542 suara)

Desa Lumban Sihite: Nurmasi Sihombing (358 suara)

Desa Lumban Toruan: Ermawati Purba (377 suara)

Desa Buluh Duri: Tumpak Marihot Lumban Tobing (579 suara)

Baca juga: 87 Desa di Toba akan Gelar Pilkades Serentak, Bupati: Jangan Ada Ujaran Kebencian

Kecamatan Berampu

Desa Banjar Toba: Iin Nenci Feronika Lumban Tobing (198 suara)

Kecamatan Sitinjo

Desa Sitinjo: Olihin Kudadiri (1.199 suara)

Desa Sitinjo I: Parulian Kudadiri (607 suara)

Desa Sitinjo II: Umum Sukarjo Bako (1.125 suara)

Kecamatan Silahisabungan

Desa Silalahi III: Alex Daner Situngkir (366 suara)

Diketahui, untuk pengamanan Pilkades serentak di Dairi sebanyak 150 pasukan Brimob dan Dalmas   dari Polda Sumatera Utara diperbantukan ke Dairi. Pilkades berjalan aman dan lancar. (Manru/hm20)

Related Articles

Latest Articles