27.4 C
New York
Friday, May 3, 2024

Antisipasi Kebakaran di Musim Kemarau, Kapolres Simalungun Siapkan Peralatan dan Dua Pleton Pasukan

Simalungun, MISTAR.ID
Mengetahui bahwa musim kemarau diprediksi akan berlangsung beberapa bulan ke depan, Kapolres bersama Kodim 02/07 Simalungun dan Pemerintah Daerah, telah mempersiapkan diri dengan segala peralatan, dan perlengkapan jika nantinya terjadi kebakaran hutan dan lahan di Haranggaol.

Kapolres Simalungun AKBP Ronald Sipayung mengatakan, pihaknya telah menyiapkan dua peleton pasukan yang siap bergerak dan melakukan upaya pemadaman. Kemudian, pihaknya juga telah mempersiapkan alat pengakut air yang bisa dipikul untuk mencapai titik-titik api yang sulit dijangkau oleh mobil pemadam kebakaran.

Selain itu, Kapolres juga akan menyiagakan mobil yang dapat menampung sekitar 10 Ton di Kelurahan Haranggaol.

Baca juga: Kebakaran Hutan di Simalungun, Camat : Api Sudah Mulai Masuk di Pemukiman Warga

“Perlengkapan itu semua sebagai langkah antisipasi jika nantinya terjadi kebakaran hutan dan lahan” terang Kapolres Simalungun usai melakukan patroli antisipasi  kebakaran hutan dan lahan (Karhutla), Rabu (9/8/23).

Camat Haranggaol Horison Bangun Siregar bersama masyarakat dan Kelompok Tani Hutan, telah menyediakan 500 bibit kemiri untuk ditanami di wilayah Haranggaol yang terbakar beberapa hari lalu.
Dalam kesempatan itu, Kapolres Simalungun, bersama Camat Haranggaol Horison, Tim Manggala Agni Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI, Babinsa juga membentangkan sebuah spanduk, yang bertuliskan “Stop Karhutla!!!” (roland/hm17)

Related Articles

Latest Articles