15.9 C
New York
Tuesday, April 23, 2024

Adik Ipar dan Adik Kandung Raffi Ahmad Resmi Gabung PAN

Jakarta, MISTAR.ID

Jeje Ritchie Ismail yang juga dikenal dengan nama Jeje Govinda, adik ipar dari Raffi Ahmad, resmi bergabung ke Partai Amanat Nasional (PAN) Senin (7/8/2023). Bersama Jeje, adik kandung Raffi, Nisya Saadia Ahmad, juga turut bergabung dengan partai tersebut.

Keduanya secara resmi diperkenalkan sebagai kader partai berlogo matahari putih di Kantor Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PAN, Jakarta.

Ketua DPW PAN DKI, Eko Hendro Purnomo alias Eko Patrio, membenarkan adik ipar dan adik kandung Raffi Ahmad itu telah bergabung di PAN.

Baca Juga: Survei Nasional, Erick Thohir Selalu Masuk 5 Besar Bacawapres Potensial

Eko juga memastikan bahwa baik Jeje maupun Nisya akan maju sebagai calon legislatif dalam Pemilihan Legislatif 2024, sesuai arahan dari Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan.

Jeje telah ditetapkan maju sebagai calon anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) dari daerah pemilihan Jawa Barat II. Sementara itu, Nisya akan maju sebagai calon anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) tingkat Provinsi di Jawa Barat.

“Mas Jeje di Dapil Jawa Barat II untuk tingkat DPR RI, untuk Nisya di Provinsi di Jabar juga,” kata Wakil Ketua Umum Viva Yoga Mauladi di lokasi, melansir CNNIndonesia.

Jeje menyatakan bahwa dia sudah lama mengenal PAN, perkenalannya dengan partai tersebut bermula dari Raffi Ahmad.

“Sebenarnya saya sudah mengenal PAN sejak lama, kenalan dari Raffi. Namun, baru sekarang saya memutuskan untuk bergabung. Hal ini juga sesuai dengan keinginan mendiang papa kami yang ingin bergabung dengan partai namun tidak kesampaian,” jelasnya.

Selain itu, Jeje menganggap PAN sebagai partai yang nyaman bagi kaum muda. Dia tertarik untuk bergabung di Komisi X DPR RI di masa mendatang.

“Mungkin di Komisi X, saya ingin mengembangkan dunia musisi di daerah. Saya ingin mewakili musisi agar mendapatkan hak-haknya secara adil. Karena saat ini sedang banyak perbincangan mengenai hak cipta,” tambahnya.

Baca Juga: Dana Hibah Parpol di Siantar Rp 851 Juta, masih 1 Partai Ajukan Permohonan Pencairan

Nisya juga memiliki alasan yang sama dengan Jeje untuk bergabung dengan PAN, yaitu karena partai tersebut dianggap dapat mengakomodasi kepentingan kaum muda.

Nisya berjanji akan menyuarakan aspirasi mengenai hak perempuan, terutama yang berkaitan dengan ibu dan anak.

“Karena saya seorang perempuan, fokus saya akan pada isu-isu perempuan, ibu, dan anak. Saya akan berjuang untuk hal-hal yang relevan dengan kehidupan sehari-hari, terutama karena saya juga sudah memiliki tiga orang anak,” ungkapnya. (cnn/hm22)

 

Related Articles

Latest Articles