Jakarta, MISTAR.ID
Polisi telah menetapkan TikToker Gunawan ‘Sadbor’ sebagai tersangka terkait promosi judi online (judol), setelah viral dengan siaran langsungnya yang khas, “Beras Habis Live Solusinya.”
Kapolres Sukabumi, AKBP Samian, mengonfirmasi penetapan tersangka tersebut pada Minggu (3/11/24).
Kasat Reskrim Polres Sukabumi, AKP Ali Jupri, menjelaskan bahwa Gunawan ditahan karena diduga melakukan promosi judi online melalui konten siaran langsungnya. “Dia sudah ditahan sejak kemarin,” ujarnya.
Gunawan, yang dikenal dengan joget ‘Sadbor’, sempat membuat klarifikasi di akun TikTok-nya, Sadbor86, untuk menjelaskan tuduhan tersebut.
Baca Juga : Pelaku Judi Online melalui Situs Website Dibekuk di Taput
Dalam video yang diunggah sekitar dua hari lalu, Gunawan mengungkapkan bahwa tuduhan kolaborasinya dengan judi online adalah tidak benar.
“Assalamuallaikum, Wr WB, banyak yang ngetag sadbor bahwa saya bekerjasama dengan judi online. Itu tidak benar,” ungkap Gunawan dalam klarifikasinya.
Ia juga menjelaskan bahwa banyak akun yang tidak terkontrol masuk ke siaran langsungnya. Gunawan menekankan bahwa timnya tidak terlibat dalam promosi judi online dan menyayangkan tudingan yang mengaitkan dirinya dengan praktik tersebut.
“Banyak yang masuk ke live kami dengan tidak terkontrol, dan kami tidak bermaksud mempromosikan judi,” tegasnya. (mtr/hm24)