13.6 C
New York
Saturday, April 27, 2024

Pelaku Pencurian Lampu di Jalan Asia Dikabarkan Telah Diamankan Polisi

Medan, MISTAR.ID

Seorang pria yang diduga menjadi pelaku pencurian lampu fasilitas umum yang viral di Jalan Asia dikabarkan telah diamankan oleh Polsek Medan Area.

Tindakan tersebut sebelumnya viral di media sosial yang memperlihatkan aksi dari pelaku dengan memanjat tiang lampu, mencopot, serta melarikan lampu jalan.

Dari informasi yang dihimpun, beredar sebuah foto yang memperlihatkan Kapolsek Medan Area, Kompol Hendrik Aritonang dengan pria yang diduga pelaku tengah duduk di kursi roda dengan balutan perban di kakinya.

Mistar.id mencoba melakukan konfirmasi kepada Kanit Reskrim Polsek Medan Area terkait informasi penangkapan pelaku. Harles tidak membantah saat ditanya hal tersebut.

Baca juga: Viral Lampu Jalan Kota Medan Dicuri Maling, Bobby Nasution: Itu Dimana?

Namun, Harles masih enggan membeberkan lebih jauh. Dirinya mengatakan hal tersebut akan dirilis pekan depan ke publik.

“Minggu depan dirilis. Sudah ada fotonya (ya),” balasnya melalui pesan WhatsApp sembari memberikan emoticon senyum, Jumat (15/3/24) malam.

Sebelumnya tindakan pelaku tersebut juga mendapat perhatian dari Wali Kota Medan, Bobby Afif Nasution saat ditemui di Mapolda Sumut beberapa waktu lalu.

“Lampu jalan dicuri? Dimana? Jalan Asia? Terima kasih ya informasinya,” ujarnya kepada awak media saat itu.

Menanggapi masalah ini, Kapolrestabes Medan Kombes Pol Teddy Jhon Sahala Marbun yang berada bersama Wali Kota Medan memastikan tindak lanjut masalah pencurian lampu jalan.

“Akan kita tindak lanjuti,” tuturnya. (Iqbal/hm20)

Related Articles

Latest Articles