15.4 C
New York
Wednesday, April 24, 2024

BJB Mesra, Ridwan Kamil: Solusi Berantas Rentenir

Medan, MISTAR. ID

Bank Jawa Barat dan Banten (BJB) melalui program Kredit Masyarakat Ekonomi Sejahtera (Mesra), memiliki misi membantu masyarakat kecil berusaha atau menjalani UMKM, dengan memberikan pinjaman tanpa suku bunga dan agunan.

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengungkapkan, progam Mesra ini merupakan program unggulan dari BJB untuk memberantas rentenir yang memberikan pinjaman uang dengan suku bunga tinggi dan harus memiliki agunan.

“Tolong sampaikan, Pak Ridwan Kamil punya solusi memberantas rentenir. Solusinya apa, Bank BJB punya produk yang bisa membantu warga menengah bawah pinjam uang tanpa bunga tanpa agunan,” kata Ridwan Kamil kepada wartawan pada acara BJB Mesrakan Medan, berlangsung di Lapangan Benteng Medan, Rabu (1/2/23) sore.

Baca Juga:Rian Ernest Bergabung ke Golkar, Ridwan Kamil: Terinspirasi Saya Katanya!

Ridwan Kamil menjelaskan, untuk syaratnya cukup mudah. Pemberian pinjaman uang atau modal usaha ini, syarat pertama harus berkelompok 5 hingga 10 orang. Kedua, rajin beribadah. Karena, penyaluran kredit ini bernafaskan Pancasila. “Yang Kristiani ke gereja, yang muslim ke masjid dan dapat rekomendasi dari pengurus rumah ibadah,” ucap mantan Wali Kota Bandung itu.

Ridwan Kamil mengatakan, pemberian kredit ini untuk dijadikan modal usaha bagi pelaku UMKM masyarakat golongan menengah ke bawah. Dengan pemberian pinjaman Rp500 ribu hingga Rp5 juta. “Kalau ada, 10 orang masing-masing Rp5 juta dan dapat pinjaman hingga Rp50 juta. Untuk kredit yang paling bawah untuk usaha UMKM,” sebut Ridwan Kamil.

Program Mesra ini, Ridwan Kamil mengatakan, pihaknya tidak mau rakyat Indonesia jadi korban rentenir yang sekarang pindah ke digital menjadi pinjaman online (Pinjol) ilegal. “Dulu diintimidasi oleh debt collector, sekarang diintimidasi melalui digital dengan menyebar wajah kita yang pinjol. Jadi, inilah solusinya. Sudah ribuan masyarakat yang mendapat manfaat di belasan kabupaten/kota di Indonesia, yang ada cabang-cabang Bank BJB,” kata Ridwan Kamil.

Baca Juga:Setelah Cak Imin, Kini Ridwan Kamil Jadi Bidikan Partai Politik

Ia mengungkapkan, untuk program ini, kredit macetnya sangat kecil sekali hanya 1,3 persen. Menandakan Mesra ini sukses dan lancar. Dengan itu, ia meminta media massa memperluas informasi ini, khususnya di wilayah Sumatera Utara.

“Masyarakat bisa datang ke Bank BJB, ikuti prosedurnya dan langsung dibantu oleh sistem kredit Mesra yang singkatannya adalah kredit Masyarakat Ekonomi Sejahtera,” jelasnya seraya berharap dengan program Mesra ini, mudah-mudahan bisa melihat rakyat Indonesia naik kelas kesejahteraannya.

“Ini yang membuat Jawa Barat tingkat kemiskinannya turun tertinggi di Indonesia tahun 2022. Salah satunya inovasi yang luar biasa ini,” ucap Gubernur Jawa Barat itu.(ial/sembiring/hm15)

Related Articles

Latest Articles