20.7 C
New York
Thursday, May 9, 2024

Lestarikan Budaya, Pemkab Simalungun Gelar Drama Tari Musikal ‘Turahan’

Simalungun, MISTAR.ID

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Simalungun melalui Dinas Kebudayaan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Disbuparekraf) menggelar drama tari musikal berjudul ‘Turahan’, Sabtu (11/11/23).

Pagelaran budaya yang dilaksanakan di Ruang Terbuka Publik (RTP) Pantai Bebas Parapat, Kecamatan Girsang Sipangan Bolon itu bertujuan untuk melestarikan seni dan budaya masyarakat Simalungun.

Wakil Bupati Simalungun Zonny Waldi dalam sambutannya menyampaikan, kebudayaan yang merupakan bagian dari indentitas bangsa serta warisan dari jiwa dan pikiran para leluhur, perlu dijaga dan dimajukan karena memiliki nilai yang sangat tinggi.

Baca Juga: Kisah Inspiratif Pemuda Simalungun Sukses Kembangkan Agrobisnis Hidroponik

“Mari kita tingkatkan kolaborasi antara kebudayaan dan ekonomi kreatif, melalui event-event. Seperti yang diselenggarakan pada 2023 yaitu Internasional Aquabike dan Asia Pasific Rally pada tanggal 24 S/D 26 November 2023,” katanya.

Zonny juga mengimbau masyarakat agar lebih meningkatkan kebersihan Danau Toba dan pelayanan kepada wisatawan agar mereka merasa nyaman saat berada di kota Parapat.

“Kepada instansi, diharapkan agar lebih diperbanyak pembinaan anak-anak muda yang bergerak di kesenian melalui sanggar-sanggar budaya,” harapnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Budpar Provinsi Sumatera Utara Zumri Sulthony mengatakan, wisatawan mancanegara sudah melirik wisata budaya daerah di Sumut.

“Ini menjadi kelebihan Kabupaten Simalungun, kegiatan ini juga akan diusulkan masuk dalam kalender event Sumatera Utara,” ujar Zumri.

Baca Juga: Air di Tiga Nagori Tidak Mengalir Selama Seminggu, PDAM Tirtalihou: Lagi Proses Perbaikan

Ia juga mengapresiasi daerah-daerah yang menggelar pagelaran budaya-budaya di daerah. Acara yang melibatkan anak muda, menurutnya, akan memajukan kebudayaan daerah Provinsi Sumatera Utara.

“Provinsi sangat mendukung kegiatan ini,” ucapnya lagi.

Pagelaran seni dan budaya ini juga dihadiri Forkopimda Simalungun lainnya dan Konjen Jepang Takonai. (Hamzah/hm22)

Related Articles

Latest Articles