18.6 C
New York
Monday, April 29, 2024

Usai F1 Powerboat, Menpora Berencana Dirikan Akademi Powerboat di Balige

Toba, MISTAR.ID

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Dito Ariotedjo berencana untuk melahirkan pembalap-pembalap jet air Indonesia dengan membuat Akademi Powerboat dan Aquabike di Balige, Sumatera Utara.

Hal itu diutarakan dalam konferensi pers virtual bertajuk “Kesiapan F1 Powerboat Lake Toba 2024” yang digelar Forum Merdeka Barat 9 (FMB 9), pada Selasa (27/2/2024).

“Ini sesuai kesepakatan pemerintah dengan H2O Racing. Sebelum tahun 2027, target kami ada riders dari Indonesia yang dapat berlaga di ajang balap F1 Powerboat,” ungkap.

Dito sangat yakin bahwa berbagai upaya yang akan dilakukan dapat menjadikan olahraga air di Indonesia terus berkembang dan mencapai level tertinggi di dunia.

Baca juga:Polisi Terapkan Rekayasa Lalu Lintas Hijau dan Kuning Selama F1 Powerboat

Ia pun memastikan bahwa masa depan olahraga air Indonesia dan sport tourism bangsa ini sangat cerah dan sangat layak untuk didukung.

Menurutnya, Indonesia di dua penyelenggaraan F1 Powerboat, yakni tahun 2023 dan 2024, menggabungkan konsep olahraga, pariwisata, ekonomi kreatif, serta budaya.

Konsep ini membuat Indonesia semakin dikenal luas dan menjadi tujuan dari wisatawan mancanegara (wisman).

“Kami berharap dukungan dari seluruh stakeholder, maupun masyarakat Indonesia untuk F1 Powerboat di Danau Toba,” katanya.

Baca juga: Injourney Siapkan 6.900 Tiket F1 Powerboat, Masih Tersedia Online dan Offline

Sebelumnya ia memastikan seluruh infrastruktur pendukung kejuaraan dunia F1 Powerboat 2024 di Danau Toba, tepatnya di Balige, Kabupaten Toba telah siap digunakan.

Para wisatawan yang sedang berlibur atau berkunjung bersamaan dengan waktu event digelar tanggal 2 hingga 3 Maret 2024, dipastikan turut menikmati ajang internasional tersebut,

Dito sangat harap ajang tersebut menjadi mercusuar event sport entertainment dan sport tourism kelas dunia bagi Indonesia.

“Apalagi ini sudah tentu berdampak lebih luas bahkan ke sektor perekonomian khususnya untuk masyarakat lokal,” ujarnya. (nimrot/hm17)

Related Articles

Latest Articles