Saturday, May 24, 2025
home_banner_first
SUMUT

Respons Cepat Call Center 110, Polres Labusel Selesaikan Keributan Lahan Parkir di RM Sosopan

journalist-avatar-top
Jumat, 23 Mei 2025 17.44
respons_cepat_call_center_110_polres_labusel_selesaikan_keributan_lahan_parkir_di_rm_sosopan

Sesama sopir yang sempat ribut akhirnya bersalaman setelah dimediasi personel Polres Labusel. (f:ist/mistar)

news_banner

Labusel, MISTAR.ID

Polres Labuhanbatu Selatan (Labusel) memberikan respons cepat dalam menyikapi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) yang terjadi di wilayah hukumnya.

Setelah menerima pengaduan masyarakat melalui layanan call center 110, personel Polres Labusel langsung mendatangi lokasi keributan di Rumah Makan (RM) Sosopan Jalan Lintas Kotapinang Desa Sosopan, Kecamatan Kotapinang, Kabupaten Labusel, Rabu (21/5/2025) sekira pukul 21.45 WIB.

"Laporan berasal dari seorang kepala dusun adanya keributan di RM Sosopan. Tim piket fungsi Polres Labuhanbatu Selatan langsung meluncur ke Tempat Kejadian Perkara (TKP)," ujar Kasi Humas Polres Labusel, AKP Sujono, Jumat (23/5/2025).

Dikatakan Sujono, berdasarkan keterangan dari sejumlah saksi di lokasi, diketahui keributan itu dipicu permasalahan lahan parkir yang sempit, sehingga memicu adu mulut antara dua sopir, yakni inisial ES dan BS.

"Kita segera melakukan sambang kepada pemilik rumah makan dan melakukan mediasi antara pihak yang bertikai. Berkat pendekatan humanis dan profesionalisme yang dilakukan anggota Polres, kedua belah pihak sepakat untuk menyelesaikan masalah secara damai tanpa melanjutkannya ke jalur hukum," katanya.

Dia memastikan tidak ada korban maupun kerugian materiil yang dilaporkan dalam insiden ini.

"Tindakan cepat dan tepat aparat kepolisian dalam menangani laporan melalui layanan Call Center 110 menjadi bukti nyata hadirnya Polri di tengah masyarakat dalam menjaga ketertiban dan keamanan," tuturnya.

Dikatakan Sujono, respons cepat personel itu mendapat apresiasi dari Kapolres Labusel, AKBP Aditya SP Sembiring M. Kapolres menyebut tentang pentingnya peran Call Center 110 sebagai saluran komunikasi efektif antara masyarakat dan kepolisian. (oel/hm18)

REPORTER:

BERITA TERPOPULER

BERITA PILIHAN