Wednesday, March 26, 2025
home_banner_first
SOCCER

Gol Tunggal Ole Romeny Pastikan Kemenangan Indonesia atas Bahrain

journalist-avatar-top
Selasa, 25 Maret 2025 23.07
gol_tunggal_ole_romeny_pastikan_kemenangan_indonesia_atas_bahrain

Selebrasi Ole Romeny usai mencetak gol.(f:ist/mistar)

news_banner

Medan, MISTAR.ID

Gol tunggal Ole Romeny memastikan kemenangan Tim Indonesia atas Bahrain, Selasa (25/3/2025) malam.

Pemain Oxford United berdarah Medan dari neneknya itu menciptakan gol di babak pertama menit ke 25.

Hal tersebut adalah buah hasil kerja sama dengan rekan setimnya di Oxford, yakni Marselino Ferdinand.

Dengan hasil itu, Indonesia mengumpulkan sembilan poin di group B, sehingga berhasil menempati posisi ketiga di bawah Jepang dan Australia.

Sekadar informasi, gol ke gawang Bahrain merupakan gol kedua Ole Romeny selama menjadi punggawa timnas dalam dua pertandingan yang dilakoninya.

Warga kota Medan nonton bareng (nobar) di kolam renang selayang di Jalan Dr Mansur, Medan Selayang, berteriak melantunkan yel-yel kemenangan Indonesia.

Sebelum meninggalkan lokasi, para pendukung timnas menyanyikan lagu Tanah Air. Ke depan, Indonesia akan melakoni dua pertandingan terakhir melawan China dan Jepang pada Juni mendatang. (putra/hm27)

REPORTER:

RELATED ARTICLES