20.6 C
New York
Thursday, May 23, 2024

Mobil Hias yang Dipakai Karnaval di Medan Promosikan Ikon Setiap Daerah di Sumut

Medan MISTAR.ID

Kegiatan pawai mobil hias yang menghiasi Kota Medan akan mempromosikan keindahan di setiap daerah yang ada di Sumatera Utara. Kemudian mempromosi destinasi wisata dan juga ikon setiap daerah. Promosi dilakukan dengan menempelkan gambar pada setiap mobil pawai, Kamis (17/8/23).

Sesuai amatan dilapangan, destinasi wisata yang dipamerkan salah satunya, daerah destinasi wisata super prioritas, Parapat Danau Toba. Ada  juga Air terjun Sipiso-Piso Sumatera Utara, dan beberapa lokasi destinasi wisata yang cukup indah yang ada di Wilayah Sumatera Utara.

Sementara untuk Ikon daerah, salah satunya Batu Lompat Nias yang ada di Teluk Dalam, Kota Gunungsitoli Sumatera Utara dan beberapa daerah lainnya.

Baca juga: Meriah! Kontingen STTC Karnaval HUT RI ke-78 Disambut Antusias Warga Siantar

Seorang peserta yang sekaligus mendekorasi mobil hias, yaitu Paima Panggabean mengatakan ikon dan destinasi wisata tersebut sebut sengaja didesain untuk memperkenalkan keindahan Sumatera Utara.

“Kalau ini dari Padang. Satu lagi dari Danau Toba, satu lagi dari Nias dan banyak lagi. Ini sengaja dibuat, memang itu permintaan dari sana,” kata dia lagi.

Sementara untuk desain mobil hias pawai yang dibuat oleh pihaknya, kata Paima, bernuansa Batak Sumatera Utara dengan desain memasang lambang kepala kerbau dan hiasan lainnya.

“Kalau untuk desain yang diatasnya bernuansa adat Batak. Mulai dari ukiran gambar, ukuran kayu dan jenisnya lainnya,” ungkapnya lagi. (matius/hm17)

Related Articles

Latest Articles