Bupati Labusel Pimpin Apel Pergeseran Pasukan Pengamanan Malam Takbiran


Bupati Labusel Fery Sahputra saat menyampaikan arahannya. (f:oel/mistar)
Labusel, MISTAR.ID
Bupati Labuhanbatu Selatan (Labusel) Fery Sahputra Simatupang memimpin Apel Pergeseran Pasukan Pengamanan Malam Takbiran Idulfitri 1446/H di halaman Mapolres setempat, Minggu (30/3/2025).
Bupati Fery mengatakan, malam takbiran akan meningkatkan aktivitas pada pusat keramaian sehingga sangat berpotensi menimbulkan gangguan keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas.
"Untuk itu, saya ucapkan selamat bertugas dalam memberikan keamanan kepada warga masyarakat Labusel sehingga malam Idul Fitri ini bisa berjalan aman, lancar dan kondusif," ucapnya.
Masyarakat yang beragama Islam saat ini, kata Fery, sedang berbahagia karena menyambut 1 syawal atau hari Raya Idulfitri.
"Mari kita sambut dengan suka cita, bertemu dengan sanak keluarga. Meskipun malam hari bapak masih bertugas di sini untuk menjalankan tugas negara, mengabdi pada negara," tuturnya.
Fery mengapresiasi kepada seluruh pihak yang berpartisipasi dalam pengamanan malam Takbiran Hari Raya Idul Fitri 1446/ H.
"Saya harapkan seluruh personel Polri serta instansi terkait dapat menghadirkan hati dalam menjalankan tugas ini," ujarnya.
Usai apel, Fery bersama Wabup Syahdian Purba Siboro, Kapolres Labusel AKBP Aditya SP Sembiring, Danramil 11 Kotapinang Mayor Inf Hendra Gunawan melaksanakan beserta tamu undangan melaksanakan buka puasa bersama di aula Polres Labusel. (oel/hm27)