28.7 C
New York
Wednesday, June 26, 2024

Supir Kecelakaan Beruntun di Jalan Narumonda Ditahan dan Belum Ditetapkan Tersangka

Pematangsiantar, MISTAR.ID

Polres Pematangsiantar melalui Sat Lantas Unit Gakkum masih menahan supir truk tangki, yang menjadi penyebab kecelakaan beruntun di Jalan Narumonda, Kelurahan Tomuan, Kecamatan Siantar Timur, Kota Pematangsiantar, pada Minggu (2/6/24) siang.

Meskipun dalam tahanan kepolisian, sang supir belum ditetapkan sebagai tersangka. Ini karena kasus kecelakaan itu masih dalam proses penyelidikan pihak Sat Lantas.

“Untuk saat ini masih dalam proses penyelidikan,” jawab Kanit Gakkum, Iptu Syawal Nasution saat dikonfirmasi mistar.id, pada Selasa (4/6/24).

Baca juga:Breaking News: Kecelakaan Beruntun Libatkan Sejumlah Kendaraan di Siantar

Sat Lantas juga belum mengeluarkan pernyataan, soal apa penyebab terjadinya tabrakan beruntun, apakah rem blong atau kelalaian supir.

Kecelakaan beruntun itu tidak menimbulkan korban jiwa, namun 7 unit kendaraan, yakni 3 sepeda motor dan 4 mobil yang terlibat mengalami kerusakan cukup parah. Selain itu, 2 orang patah tulang kaki dan 1 orang mengalami luka memar.

Seluruh kendaraan yang terlibat kecelakaan beruntun itu juga turut serta diamankan di kantor Sat Lantas guna untuk penyelidikan lebih lanjut. (roland/hm16)

Related Articles

Latest Articles