Tuesday, January 21, 2025
logo-mistar
Union
BATUBARA

Warga Apresiasi Gebrakan Polres dan Pemkab Batu Bara Deklarasikan Bersih Narkoba

journalist-avatar-top
By
Thursday, June 6, 2024 18:57
12
warga_apresiasi_gebrakan_polres_dan_pemkab_batu_bara_deklarasikan_bersih_narkoba

warga apresiasi gebrakan polres dan pemkab batu bara deklarasikan bersih narkoba

Indocafe

Batu Bara, MISTAR.ID

Gebrakan yang diinisiasi Kapolres Batu Bara menggandeng Forkopimda Kabupaten Batu Bara mendeklarasikan Batu Bara Bersih Narkoba mendapat apresiasi dan pujian dari warganya.

Warga menyambut hangat kekompakan Forkopimda untuk memberantas narkoba dari bumi bertuah Kabupaten Batu Bara.

Ketua Pimpinan Anak Cabang Pemuda Pancasila (PAC PP) Kecamatan Datuk Tanah Datar, Taufiq memberi apresiasi khusus dengan gagasan Kapolres Batu Bara dan Kasatres Narkoba AKP Fery Kusnadi yang menggandeng Forkopimda Kabupaten Batu Bara membersihkan narkoba.

Baca juga : Ribuan Warga Deklarasi Batu Bara Bersih Narkoba

Senada dengan itu, Ketua DPD Bapera Kabupaten Batu Bara, Helmi Syam Damanik juga memberikan apresiasi atas terselenggaranya deklarasi dan gebyar ‘Batu Bara Bersih Narkoba’ di lapangan sepak bola Kelurahan Lima Puluh Kota Kecamatan Lima Puluh, Kamis (6/6/24) pagi.

“Deklarasi ini membuktikan seluruh elemen ingin narkoba musnah dari Kabupaten Batu Bara. Tinggal lagi bagaimana masyarakat menjadi mata dan telinga dengan menginformasikan segala aktivitas narkoba di lingkungan masing-masing kepada aparat penegak hukum dalam hal ini, Polres Batu Bara,” ujarnya.

Helmi berharap penyakit masyarakat yang satu ini tidak ada lagi di Kabupaten Batu Bara.

“Saya percaya bila narkoba musnah akan berdampak penurunan aksi kejahatan. Karena demi mendapatkan narkoba, penggunanya tidak segan-segan melakukan aksi kejahatan,” pungkas Advokat muda ini.

journalist-avatar-bottomAndiyus