15.8 C
New York
Tuesday, April 30, 2024

Timnas Spanyol Juarai Piala Dunia Wanita 2023 Setelah Tumbangkan Inggris 1-0

Sydney, MISTAR.ID

Tim Spanyol berhasil torehkan sejarah baru di Piala Dunia Wanita 2023. La Roja bisa dinobatkan sebagai juara dunia untuk pertama kalinya usai mengalahkan Inggris 1-0 di final.

Sukses datang setelah Spanyol mengalahkan Inggris dalam pertandingan final. Bermain di stadion Sydney, Australia, Minggu (20/8/23), satu-satunya gol Olga Carmona Garcia pada menit ke-29 untuk memastikan kemenangan 1-0 untuk Spanyol.

Tim Inggris bahkan nyaris kalah dengan selisih 2 gol. Spanyol memiliki peluang lain melalui titik penalti di babak kedua setelah pemain Inggris Keira Walsh membiarkan bola menyentuh tangannya. Namun, tembakan Jenni Hermoso masih bisa ditepis sehingga skor tetap bertahan 1-0 hingga akhir pertandingan.

Baca juga: Ini 6 Timnas yang Masuk Perempat Final Piala Dunia Wanita 2023

Kesuksesan ini mengantarkan Spanyol menjuarai Piala Dunia Wanita untuk pertama kalinya pada Piala Dunia Wanita 2023. Spanyol memiliki kesempatan ketiga untuk mengikuti ajang tertinggi tersebut setelah tahun 2015 dan 2019 hanya tertahan di babak penyisihan grup dan babak 16 besar.

Spanyol juga dapat mengawinkan gelar juara mereka dalam kelompok umur yang berbeda. Sebelumnya, timnas putri Spanyol U-17 dan timnas putri Spanyol U-20 juga menjuarai Piala Dunia tahun lalu.

Sementara Inggris, kekalahan itu membuat tim asuhan Sarina Wiegman gagal merebut gelar untuk pertama kalinya. Namun, hasil juara kedua menjadi yang terbaik setelah finis keempat di edisi 2019.

Baca juga: Profil Casey Phair, Pesepakbola Termuda di Piala Dunia Wanita 2023

Dia juga tidak bisa mengawinkan gelar Liga Champions dan Finalissima yang digapai sebelumnya. Kekalahan ini membuat Football Coming Home Piala Dunia Wanita 2023 belum juga membuahkan hasil. (Mtr/hm21).

Related Articles

Latest Articles