14.4 C
New York
Sunday, April 28, 2024

Rumor Jokowi akan Bergabung, Golkar Menunggu Sikap PDIP

Jakarta, MISTAR.ID

Partai Golkar tengah menantikan sikap dari PDI Perjuangan perihal status kader partai Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Ini diutarakan Wakil Ketua Umum (Waketum) Partai Golkar, Ahmad Doli Kurnia Tandjung, merespon Jokowi akan bergabung menjadi kader partai beringin tersebut.

“Sama-sama kita tahu, pak Jokowi hingga saat ini belum pernah menyatakan keluar dari PDI P. Memang selama ini kita tahu beliau kader PDI P,” imbuh Doli di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, pada Senin (18/3/24).

Baca juga:Bursa Calon Ketum Golkar: Gibran Diyakini Mampu Memimpin

Ketua Komisi II DPR RI itu juga menuturkan, partai berlambang banteng itu belum pernah juga menyatakan Jokowi bukan kader PDI P.

Namun Doli menekankan, Golkar selalu membuka pintu bagi siapa saja yang mau bergabung, termasuk Jokowi. Di sisi lain, dirinya sungkan membahas dinamika di internal Golkar terkait dengan musyawarah nasional (munas) yang akan berlangsung Desember 2024.

Menurutnya, pelaksanaan munas masih lama dan tak harus diramaikan saat ini. Apalagi, kini berkembang isu jika Jokowi dan putra sulungnya, Gibran Rakabuming Raka bakal masuk menjadi kader Golkar, serta mengikuti kontestasi pemilihan ketua umum (ketum) pada munas tersebut.

Baca juga:Rekapitulasi Suara Tingkat Sumut Selesai, Partai Golkar dan PDI Perjuangan Tertinggi di DPR RI

“Saya anggap jika munas sampai sejauh ini kita belum membahas secara detail. Ini karena munasnya masih lama. Kemarin soliditas yang saya sampaikan itu kita solid mendukung munas dilakukan Desember 2024 berdasarkan Anggaran Dasar/Anggaran Rumah Tangga (AD/ART) dan menuntaskan periode ini sampai selesai,” papar Doli.

Dia juga menyebutkan, masih banyak kader Golkar yang mau kembali mendukung Airlangga Hartarto untuk menjadi ketum periode 2024-2029. Ini disampaikan dalam forum Silaturahmi Partai Golkar se-Indonesia di Badung, Bali, pada Jumat (15/3/24). “Ya (banyak yang mendukung Airlangga),” sebutnya. (kcm/hm16)

Related Articles

Latest Articles