11.8 C
New York
Monday, May 6, 2024

Dukung Terbentuknya KKJ, LBH Medan Sampaikan Pesan ini

Medan, MISTAR.ID

Lembaga Bantuan (LBH) Medan mendukung terbentuknya Komite Keselamatan Jurnalis (KKJ). Mengingat semakin banyaknya terjadi kekerasan terhadap Jurnalis di Indonesia, khususnya Sumatera Utara (Sumut).

Direktur LBH Medan, Irvan Saputra mengatakan Komite Keselamatan Jurnalis (KKJ) ini diharap menjadi wadah untuk memperjuangkan kawan-kawan jurnalis, yang betul-betul menjalankan kerja jurnalistik.

Apalagi, menurutnya, hari ini banyak menjadi korban, seperti kekerasan fisik, psikis, seksual, intimidasi, doxing dan seterusnya.

Baca juga : Ketiga Tertinggi Kasus Kekerasan Jurnalis di Sumut, KKJ Dibentuk

“Selamat kepada kawan-kawan karena hari ini, 24 Februari telah terbentuk Komite Keselamatan Jurnalis (KKJ) Sumatera Utara (Sumut). Kita LBH Medan sangat mengapresiasi, mendukung dan berharap berjalan konsisten,” sebut Irvan usai menandatangani deklarasi KKJ Sumatera Utara dalam rangkaian Focus Group Discussion (FGD) yang diselenggarakan oleh Organisasi Pers, Civil Society Organization (CSO) hingga belasan jurnalis turut serta, Sabtu (24/2/24).

Dia menjelaskan KKJ dapat bekerja, bergerak atas nama integritas dan juga untuk memperjuangkan hak asasi kawan-kawan jurnalis yang terzalimi dan juga khususnya untuk kebebasan pers di Sumatera Utara. Daerah ini termasuk yang tertinggi di Indonesia dalam hal kekerasan terhadap jurnalis.

“Saya pikir KKJ ini nantinya bisa menyuarakan kebebasan berpendapat, berekspresi untuk jurnalis dalam menjalankan tugas-tugasnya, apalagi sebagai pilar demokrasi,” jelas Irvan.

Related Articles

Latest Articles