14.4 C
New York
Sunday, April 28, 2024

Bobby Nasution: Kita Butuh Wartawan Berkualitas dan Berkompeten

Medan, MISTAR.ID

Wali Kota Medan Bobby Afif Nasution mengatakan saat ini dibutuhkan wartawan yang berkualitas dan berkompeten. Sehingga ke depan program dan kebijakan Pemko dapat tersampaikan kepada masyarakat dengan benar dan akurat.

Hal tersebut disampaikan Bobby Nasution saat menghadiri, sekaligus membuka Uji Kompetensi Wartawan (UKW) angkatan ke-46 tahun 2022 kerja sama Pemko dan Persatuan Wartawan Pemko Medan di Hotel Madani Medan, Selasa (15/11/22).

“Pada prinsipnya, Pemko Medan sangat butuh wartawan untuk menyampaikan program kepada seluruh masyarakat sehingga ikut mengawasinya,” katanya.

Baca Juga:PWI Gelar Seminar Sehari Wartawan Ramah Anak, Ini Harapan Bupati Deli Serdang

Bobby menyebut, Pemko Medan sangat berharap wartawan bisa menjadi jembatan informasi kepada masyarakat guna mengetahui semua kebijakan yang tengah dilakukan Pemko.

“Kita ingin semua apa yang dikerjakan Pemko Medan bisa diketahui masyarakat dan sama-sama diawasi. Untuk itu diperlukan masyarakat yang kompeten, sehingga informasi bisa tersampaikan dengan benar,” pungkasnya.

Sementara itu, Ketua PWI Sumut Farianda Putra Sinik mengapresiasi pelaksanaan UKW ke-46 yang digelar koordinator Pemko Medan.

Baca Juga:Ketua PWI Sumut Kecam Penyiraman Air Keras Terhadap Wartawan

“Kegiatan ini sesuai dengan visi dan misi PWI Sumut yang ingin menjadikan semua wartawan kompeten, beretika dan profesional. Wartawan juga akan integritasnya,” kata Farianda.

Farianda menuturkan, tahun depan PWI Sumut akan melaksanakan pelatihan kepada semua wartawan.

“Pelatihan itu perlu untuk memperkuat kemampuan wartawan. Kita harapkan kolaborasi PWI Sumut dengan Pemko bisa ditingkatkan. Saat ini ada 800 wartawan anggota PWI Sumut dari 70 media. Perlahan semuanya akan kita beri pelatihan agar kompeten,” pungkasnya. (rahmad/hm14)

 

Related Articles

Latest Articles