Thursday, April 24, 2025
home_banner_first
INTERNATIONAL

Zona Larangan Terbang Berlaku di Roma Jelang Pemakaman Paus Fransiskus

journalist-avatar-top
Rabu, 23 April 2025 23.00
zona_larangan_terbang_berlaku_di_roma_jelang_pemakaman_paus_fransiskus

Jenazah Paus Fransiskus tiba di Basilika Santo Petrus. (f: cnn/mistar)

news_banner

Italia, MISTAR.ID

Pemerintah Italia tengah menyiapkan rencana keamanan skala besar menjelang pemakaman Paus Fransiskus yang dijadwalkan berlangsung pada Sabtu, 26 April mendatang. Acara ini diperkirakan akan dihadiri oleh ratusan ribu umat Katolik, serta puluhan pemimpin dunia.

Dilansir AFP, Rabu (23/4/2025), otoritas Italia telah memberlakukan zona larangan terbang selama 24 jam di atas wilayah Roma. Helikopter kepolisian terlihat terus berpatroli di langit pusat kota dan sepanjang jalur menuju Vatikan.

Jet tempur siaga dan unit penembak jitu ditempatkan di atap-atap gedung di Via della Conciliazione, jalan utama menuju Lapangan Santo Petrus.

Langkah keamanan ini mencakup kemungkinan diberlakukannya lockdown atau karantina kawasan selama prosesi pemakaman yang diprediksi berlangsung dalam beberapa pekan ke depan.

Sejak wafatnya Paus Fransiskus pada Senin (21/4/2025), aparat Garda Swiss—pasukan keamanan khusus Vatikan—telah meningkatkan kewaspadaan. Jenazah Paus kini disemayamkan di Basilika Santo Petrus untuk ziarah publik, sementara sejumlah pos pemeriksaan keamanan telah didirikan di sekeliling kawasan Vatikan.

“Seluruh area sekitar St. Peter, bahkan lebih luas dari itu, akan diterapkan pengamanan super ketat,” ujar Direktur Jenderal Keamanan Publik Roma, Lamberto Giannini.

Meski sulit memprediksi jumlah peziarah yang akan datang, diperkirakan antara 150 hingga 170 delegasi negara akan hadir dan masing-masing memerlukan pengawalan keamanan tersendiri.

Beberapa pemimpin dunia yang telah mengonfirmasi kehadiran antara lain Presiden AS Donald Trump, Presiden Prancis Emmanuel Macron, Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky, serta Presiden Brasil Luiz Inácio Lula da Silva dan Presiden Argentina Javier Milei. Dari kalangan kerajaan, Raja Belgia, Raja Spanyol, serta Pangeran William dari Inggris juga dijadwalkan hadir.

Dari Indonesia, Presiden Prabowo Subianto mengutus delegasi yang terdiri dari Joko Widodo, Ignasius Jonan, Thomas Djiwandono, dan Natalius Pigai.

Badan Perlindungan Sipil Italia juga telah mengerahkan antara 2.000 hingga 2.500 relawan untuk membantu mengatur arus peziarah yang ingin memberikan penghormatan terakhir. Setiap pengunjung Lapangan Santo Petrus wajib melewati pemeriksaan ketat layaknya di bandara, termasuk pemeriksaan X-ray dan pengecekan acak terhadap tas bawaan.

Juru bicara Badan Perlindungan Sipil, Pierfrancesco Demilito, menyampaikan bahwa pihaknya juga akan menurunkan 500 dokter dan perawat dari layanan kesehatan regional, lengkap dengan ambulans yang siap siaga. Ia menegaskan, jumlah relawan bisa ditambah sesuai kebutuhan di lapangan. (mtr/hm24)

REPORTER: