Thursday, April 24, 2025
home_banner_first
INTERNATIONAL

Gempa Magnitudo 6,2 Guncang Istanbul

journalist-avatar-top
Rabu, 23 April 2025 20.45
gempa_magnitudo_62_guncang_istanbul

Ilustrasi. (f:ist/mistar)

news_banner

Istanbul, MISTAR.ID

Gempa bumi bermagnitudo 6,2 mengguncang Istanbul, Turki, Rabu (23/4/2025) siang waktu setempat (16.50 WIB).

Informasi tersebut telah dikonfirmasi oleh Presidensi Manajemen Bencana dan Darurat (AFAD).

Mengutip dari Antara, gempat tersebut menyebabkan kepanikan massal, pemadaman listrik, dan gangguan jaringan internet.

Menurut laporan media lokal Yeni Safak dan koresponden RIA Novosti, getaran kuat terasa di sejumlah wilayah Istanbul, termasuk distrik Atakoy.

Warga melaporkan dinding bergetar hebat, lampu gantung bergoyang, dan perabotan mengeluarkan suara berderit sebelum akhirnya aliran listrik terputus.

Kepanikan melanda. Banyak warga bergegas meninggalkan gedung-gedung tinggi melalui tangga darurat dan berkumpul di area terbuka sambil menunggu situasi stabil.

Belum lama setelah gempa utama, gempa susulan bermagnitudo 4,4 kembali mengguncang kota pada pukul 13.03 waktu setempat.

Meski lebih lemah, getaran ini cukup untuk membuat warga semakin menjauh dari bangunan, karena khawatir akan runtuhan. (ant/hm25)

REPORTER:

RELATED ARTICLES