26.3 C
New York
Friday, June 21, 2024

Pengemudi Betor di Medan Diduga Dianiaya Oknum Polisi

Saat itu, korban Tumpol Simanjuntak sempat menghindar dari terduga pelaku dengan cara melarikan diri. Namun pelaku RGH mengejar korban hingga melakukan pemukulan.

“Korban dipukul menggunakan batu di bagian kepala. Setelah dipukul kepala korban memar hingga alami luka. Setelah kejadian itu, pas tiga bulan kemudian korban alami robek pembuluh darah di bagian kepala,” sebutnya.

Tepatnya pada tanggal 27 Maret 2024, lanjutnya, korban alami lemah fisik lalu dibawa ke Rumah Sakit Mitra Medika Medan. Pihak Mitra Medika menyebutkan korban alami robek pembuluh darah di bagian kepala dan harus dilakukan operasi.

“Jadi karena di sana tidak lengkap. Kami larikan ke RS Bina Kasih Medan, di RS Bina Kasih korban dioperasi di bagian kepala sebelah kanan,” beber Ernawati.

Baca juga : Pegawai SPBU yang Diduga Disiksa Polisi Jadi Tersangka, Penerapan Pasal Dipertanyakan

Setelah dioperasi, korban alami lumpuh hingga saat ini. Bahkan, korban tidak bisa berjalan lagi dan hanya dibantu oleh kursi roda. Ernawati dan keluarga menduga kelumpuhan yang dialami korban akibat pemukulan yang dilakukan oleh pelaku pada November 2023.

Dalam video yang diterima pihak keluarga, letak pemukulan itu tempatnya persis di bagian kepala yang alami sakit saat ini.

“Jelas saya liat video itu pas di bagian kepala. Kami menduga kelumpuhan yang dialami saat ini efek dari pemukulan sebelumnya,” tambahnya. (matius/hm18)

Related Articles

Latest Articles