10.7 C
New York
Friday, May 10, 2024

Legenda Umbul Mabar, Pemandian Sejuk di Simalungun

Saat hari-hari besar, seperti Lebaran pengunjung tetap dikenakan tarif yang sama seperti hari biasanya.

Harga tersebut relatif murah karena yang dihitung adalah unit kendaraannya, baik mobil atau sepeda motor. Bukan hitungan per orang.

Wahana pemandian ini berada di lokasi yang masih alami dan dikelilingi pepohonan hijau. Kondisi ini membuat udara sekitar sangat segar dan nyaman.

Tak salah jika Pemandian Umbul Mabar ini adalah tempat terbaik untuk menghabiskan liburan bersama keluarga dan kerabat dengan bermain air.

Baca Juga: Pesona Pantai Burung Mandi di Belitung

Pemandian yang tidak begitu lebar ini air nya sangat jernih dan kalau pagi dimanfaatkan ibu-ibu dengan anaknya mencuci pakaian dan piring sekaligus setelah siap pekerjaan rumah mereka mandi di umbul tersebut.

Tetapi konon katanya pemandian tersebut adalah pemandian seorang raja dan ratu beragama Islam dan konon katanya ada tanggal tertentu sosok ular penunggu tempat itu keluar pada pukul 06.00 Wib pagi dan pukul 18.00 Wib.

Salah seorang pemilik lahan dan beberapa lapak pengunjung Suparli (48) mengatakan, pemandian Umbul Mabar sudah dikelola kurang lebih 10 tahun lalu.

Legenda Raja dan Ratu

Menurutnya, sumber mata air ini sudah ada jauh sebelum Desa Kerasaan dijadikan pemukiman. Kala itu daerah ini masih berbentuk hutan belantara.

Related Articles

Latest Articles