12.6 C
New York
Saturday, April 27, 2024

Edy Rahmayadi Ingin Gratiskan Uang SPP Pelajar SMA dan SMK di Sumut

Medan, MISTAR.ID

Pendidikan sangat penting dalam meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM). Untuk itu, Gurbernur Sumatera Utara (Sumut) Edy Rahmayadi berkeinginan menggratiskan uang Sumbangan Pembinaan Pendidikan (SPP) sekolah bagi pelajar SMA Negeri dan SMK Negeri di Sumut.

Hal ini diungkapkannya dihadapan bupati/wali kota se Sumut yang hadir saat penyerahan Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) Kementerian/Lembaga dan Dana Alokasi Transfer ke Daerah (TKD) di Aula Tengku Rizal Nurdin, Jumat (2/12/22). “Saat ini Pemprov Sumut melalui Dinas Pendidikan (Disdik) baru mampu subsidi uang SPP sebesar Rp35 ribu per pelajar. Saya berharap setelah dihitung nanti saya bisa menggratiskan uang SPP SMA/SMK ini,” sebut Edy.

Gurbernur Edy mengungkapkan bahwa pendidikan sangat penting untuk meningkatkan kualitas SDM. Sehingga Pemerintah hadir untuk memenuhi kebutuhan pendidikan bagi masyarakat. Mantan Ketua Umum PSSI ini, menilai masyarakat mendapatkan pendidikan terbatas dengan kemampuan ekonomi. Sehingga mendapatkan pendidikan juga tidak bisa didapatkan secara maksimal.

Baca Juga:Gubsu Edy Harap Ada Evaluasi Terkait Stunting di Madina

Seperti diketahui, Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Edy Rahmayadi didampingi Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Perbendaharaan Provinsi Sumut, Heru Pudyo Nugroho menyerahkan secara simbolis Daftar Isian Pelaksaan Anggaran (DIPA) dan Daftar Alokasi Transfer ke Daerah (TKD) Tahun Anggaran 2023 di Aula Tengku Rizal Nurdin, Jumat (2/12/22).

Untuk di Provinsi Sumut, Pemerintah pusat mengalokasikan dana sebesar Rp63,60 triliun. Alokasi anggaran ini terdiri dari belanja pemerintah pusat (K/L) sebesar 22,05 triliun kepada 898 satuan kerja yang meningkat Rp1,25 triliun atau naik 6,00 persen dibandingkan tahun 2022 sebesar Rp20,80 triliun. Dengan rincian Alokasi belanja pegawai sebesar Rp9,14 triliun. Belanja barang sebesar Rp8,14 trilu, belanja modal sebesar Rp4,71 triliun dan belanja bantuan sosial sebesar Rp56,97 miliar.

Untuk TKD 2023, dialokasikan kepada 34 pemerintah daerah di Sumut sebesar Rp41,55 triliun meningkat Rp1,3 triliun atau naik 3,22 persen dibandingkan tahun 2022 sebesar Rp40,25 triliun. Dengan rincian DAU sebesar Rp23,98 trilun, DAK Non Fisik sebesar Rp7,86 triliun, Dana Desa sebesar Rp4,54 trilun, DAK Fisik sebesar Rp3,18 triliun lalu DBH sebesar Rp1,75 triliun dan DID sebesar Rp135,94 miliar.

Baca Juga:Gubsu Edy Rahmayadi: Peran Parpol Sejahterakan Rakyat

Dikatakan Edy Rahmayadi, ada enam penekanan Presiden Joko Widodo dalam penggunaan dana APBN ini yang harus dilakukan pemerintah daerah pertama Penguatan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM). Sehingga Edy meminta bupati/wali kota di Sumut menggunakan dana dari perintah untuk bergandeng tangan dalam meningkatkan SDM yang berkaitan dengan sektor pendidikan dan kesehatan.(anita/hm15)

Related Articles

Latest Articles