16.3 C
New York
Friday, May 17, 2024

APBD 2023 Dairi Tanggung Rp463 Juta Premi Asuransi BPJS Naker Perangkat Desa

Sidikalang, MISTAR.ID

Sebesar Rp463.060.584 biaya premi asuransi jaminan kecelakaan kerja dan jaminan kematian bagi seluruh unsur perangkat Pemerintahan Desa se Kabupaten Dairi ditampung dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) tahun anggaran 2023.

Hal itu dibenarkan Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Kabupaten Dairi, Bahagia Ginting menanggapi wartawan, Rabu(8/2/23).

“Ansuransi jaminan kecelakaan kerja dan jaminan kematian sebanyak 2.814 orang unsur pemerintahan desa, terdiri dari Kaur dan Kasi 700 orang, Kepala Dusun 803 orang, Kepala Desa 161 orang, Sekdes 161 orang dan BPD 989 orang, dengan premi yang dibayar per orangnya sebesar Rp13.714 per orang,” terang Bahagia Ginting.

Baca Juga: Ribuan Perangkat Desa Demo di DPR, Tuntut Kejelasan Status

masih kata Bahagia, Pemkab Dairi cq Dinas PMD bekerjasama dengan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan (Naker) Cabang Medan .

Kerja sama ini dituangkan dalam bentuk Memorandum of Understanding (MoU) yang diteken Bupati Dairi Eddy Berutu dan Kepala BPJS Ketenagakerjaan Medan dr.Suci Rahmat di Gedung Balai Budaya, Sidikalang, Rabu (8/2/23).

Dengan kerjasama ini maka seluruh aparat desa, yakni kepala desa, perangkat, dan Badan Permusyawaratan Desa (BPD) di Dairi akan mendapat asuransi perlindungan tenaga kerja dan asuransi kematian.

Baca Juga: Tekan Peredaran Narkoba, Satres Narkoba Polres Batu Bara Kerjasama Dengan Perangkat Desa

“Semoga dengan adanya kerjasama dengan BPJS Ketenagakerjaan Ini, seluruh aparat pemerintahan desa merasakan kenyamanan dalam melaksanakan tugas serta meningkatkan kinerja dan pelayanan di desa,” kata Bahagia.

Setelah penandatanganan MoU, dilakukan penyerahan secara simbolis kartu kolis (kartu peserta) dan ahli waris kepada perwakilan peserta yang diserahkan Bupati Dairi dan Kepala BPJS Ketenagakerjaan Medan.

Kegiatan itu dihadiri, Asisten Deputi Bidang Kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan Kantor Wilayah Sumbagut Awalul Rizal, Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Jhonny Hutasoit, Kepala Kantor BPJS Ketenagakerjaan Karo Redi Paska Sinulingga, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Bahagia Ginting, para camat se-Kabupaten Dairi, kepala desa, perangkat, dan BPD se- Kabupaten Dairi.(Manru/hm02)

 

Related Articles

Latest Articles