10.8 C
New York
Monday, May 6, 2024

Zonny Waldi Ingatkan Petugas KPPS Jaga Kesehatan dan Pola Makan

Simalungun, MISTAR.ID

Wakil Bupati Simalungun Zonny Waldi mengimbau Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) agar juga memperhatikan kesehatan menjelang pencoblosan Pemilu 2024.

Hal itu untuk mengantisipasi adanya kejadian di mana petugas KPPS meninggal dunia, seperti pada Pemilu 2019 silam.

Zonny Waldi juga meminta petugas KPPS harus beristirahat dengan cukup, agar dapat menjalankan tugas dengan baik.

Baca juga: Monitoring Persiapan Pemilu, Pj Sekda Siantar Ingatkan KPPS Jaga Kesehatan

“Perhatikan makan dan minum. Istirahat seperlunya atau secukupnya, jangan makan sembarangan. Malam ini harus istrihat untuk menjaga kesehatan,” kata Zonny Waldi, Selasa (13/2/24).

Lanjutnya lagi, ketika petugas KPPS merasa lelah saat bekerja di TPS agar beristirahat sebentar. Setelah dirasa istirahat cukup dapat melanjutkan kerjaan dan melayani masyarakat dalam pemilihan umum.

“Kalau beristirahat, kejadian-kejadian fatal seperti pelaksanaan Pemilu tahun 2019 yang lalu tidak lagi terulang kembali. Banyak korban yang kemarin itu, petugas KPPS meninggal dunia. Jaga kesehatan dan makan pitamin,” imbau Zonny lagi.

Selain itu juga, kepada Partai Politik (Parpol) atau Caleg agar memperhatikan kesehatan para saksinya masing-masing yang bertugas mengawal penghitungan suara di TPS.

Baca juga: Tinjau Kesiapan TPS di Simalungun, Kapolres Choky Pastikan Pengamanan Pemilu

“Jangan hanya menang saja saksi yang diperhatikan, saksi harus diperhatikan jangan lupa memberi makannya,” ucapnya.

Pada pemilihan umum kali ini, Zonny Waldi juga mengimbau warga Kabupaten Simalungun agar datang ke TPS masing-masing untuk menentukan pilihan mereka.

“Kita imbau seluruh warga Simalungun yang sudah mendapatkan hak pilihnya besok agar datang ke TPS memberikan hak suaranya dan tidak boleh Golput,” ujarnya. (Hamzah/hm22)

Related Articles

Latest Articles