5.5 C
New York
Friday, April 26, 2024

Warga Siantar Terpapar Covid-19 Bertambah 4 Orang

Pematangsiantar, MISTAR.ID

Warga Kota Pematangsiantar yang terpapar Covid-19 bertambah sebanyak 4 orang, sehingga jumlah warga Kota Pematangsiantar yang terpapar Covid-19 menjadi sebanyak 927 orang.

Sehari sebelumnya berjumlah sebanyak 923 orang. Demikian perbandingan jumlah warga yang terpapar sesuai update data Covid-19 Kota Pematangsiantar tertanggal 17 Februari 2021 dan 18 Februari 2021 yang diperoleh Mistar.

Baca Juga:Tingkat Kesembuhan Kasus Covid-19 Siantar Lebih Tinggi Secara Nasional

Ke 4 warga Kota Pematangsiantar yang terpapar Covid-19 itu, sesuai update data tertanggal 18 Februari 2021, 2 di antaranya berasal dari Kecamatan Siantar Barat, 1 dari Siantar Sitalasari dan 1 lagi berasal dari Kecamatan Siantar Utara.

Dari 927 warga Kota Pematangsiantar yang terpapar Covid-19 tersebut, 824 di antaranya telah dinyatakan sembuh, 25 orang meninggal dunia, dan 78 lainnya masih menjalani perawatan. Dari 78 orang yang dirawat, 57 di antaranya menjalani isolasi mandiri, 2 menjalani perawatan di Rumah Singgah Covid-19, dan 19 lainnya menjalani perawatan di rumah sakit.(ferry/hm10)

Related Articles

Latest Articles