11.6 C
New York
Thursday, May 2, 2024

178 PNS Pemko Siantar Ikuti Pembekalan Ujian Dinas dan Kenaikan Pangkat

Pematang Siantar, MISTAR.ID

Sebanyak 178 Pegawai Negeri Sipil (PNS) Pemerintah Kota (Pemko) Pematang Siantar mengikuti Pembekalan Ujian Dinas Tingkat I, Ujian Dinas Tingkat II, dan Ujian Kenaikan Pangkat Penyesuaian Ijazah Tahun 2022.

Plt Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kota Pematang Siantar Timbul H Simanjuntak SAP MAP dalam laporannya mengungkapkan bahwa tujuan kegiatan itu adalah untuk mengetahui tingkat kemampuan setiap ASN yang akan naik Pangkat/Golongan yang lebih tinggi yang telah ditentukan oleh Peraturan Perundang-undangan.

Dan sekaligus agar seluruh ASN yang telah memenuhi syarat untuk naik pangkat/golongan yang lebih tinggi dapat mengembangkan diri melalui peningkatan kualitas karena setiap kenaikan pangkat/golongan harus diikuti pula oleh meningkatnya kompetensi yang bersangkutan dan dibuktikan dengan bertambahnya pengetahuan, keterampilan, sikap, dan perilaku.

Baca juga:Pendaftaran CPNS Jalur Kedinasan Resmi Dibuka

Untuk itu, Timbul berharap, agar peserta sebelum melaksanakan ujian dinas memahami materi ujian, petunjuk, dan tata cara pelaksanaan ujian dinas dan ujian kenaikan pangkat penyesuaian ijazah.

Timbul mengungkapkan, bahwa peserta kegiatan itu adalah seluruh PNS di lingkungan Pemko Pematang Siantar yang telah memenuhi syarat berjumlah 179 orang yang terdiri atas peserta Ujian Dinas Tingkat I sebanyak 145 orang, ujian dinas tingkat II ada 6 orang, dan ujian kenaikan pangkat penyesuaian ijazah sebanyak 28 orang.

Namun, kata Timbul, pada Minggu (24/7/22) kemarin, seorang peserta Ujian Dinas Tingkat I atas nama Antonius Lubis, jabatan Pengadministrasi Program dan Kerjasama pada Kecamatan Siantar Marihat meninggal dunia. “Sehingga peserta kegiatan ujian dinas tingkat I, ujian dinas tingkat II, dan ujian kenaikan pangkat penyesuaian ijazah bagi PNS di lingkungan Pemko Pematang Siantar tahun anggaran 2022 menjadi 178 orang,” ungkapnya.

Plt Wali Kota Pematang Siantar dr Susanti Dewayani SpA di awal sambutannya mengajak menundukkan kepala untuk menghening sejenak seraya mendoakan salah seorang peserta ujian dinas tingkat I atas nama Antonius Lubis, yang bertugas di Kecamatan Siantar Marihat yang meninggal dunia.

Selanjutnya dr Susanti berharap agar kenaikan pangkat dapat dirasakan sebagai penghargaan, maka kenaikan pangkat seyogianya diberikan secara adil dengan mekanisme yang berdasarkan asas kompetensi.

Ia juga berharap kepada peserta untuk mengikuti semua tahapan ujian, mulai pembekalan materi hingga pelaksanaan ujian dengan tingkat kedisiplinan dan keseriusan yang tinggi agar dapat meraih kelulusan dengan nilai yang baik.

Dalam kesempatan itu Plt Wali Kota Susanti menyampaikan, pelaksanaan ujian dinas tingkat I, ujian dinas tingkat II, dan ujian kenaikan pangkat penyesuaian ijazah menggunakan metode computer assisted test (CAT).

“Tidak ada yang perlu dikhawatirkan dengan sistem CAT ini. Kita hanya dituntut untuk cermat, teliti, serta memiliki konsentrasi yang tinggi sehingga ujian ini juga bisa menjadi indikator bagi instansi untuk mengukur tingkat kemampuan dan kualitas dari sumber daya PNS di Kota Pematang Siantar,” sebutnya.

Di penghujung kata sambutannya dalam kegiatan yang digelar di aula SMP Negeri 1 Jalan Merdeka Kota Pematang Siantar itu, dr Susanti menghaturkan terima kasih kepada Kepala Kanreg VI Badan Kepegawaian Negara Medan dan semua pihak yang telah membantu terselenggaranya acara tersebut.

Baca juga:Tahun Baru, 35 Personel Polres Pematangsiantar Mendapat Kenaikan Pangkat 

“Semoga dengan terselenggaranya acara ini, akan menghasilkan SDM aparatur yang profesional dan kompeten dalam melaksanakan tugas-tugas pelayanan publik demi terwujudnya Pematang Siantar yang sehat, sejahtera, dan berkualitas,” tutupnya.

Hadir pada acara tersebut, Kepala Kantor Regional VI BKN Medan Dr Janry HUP Simanungkalit SSi MSi, Kepala Bidang Pengembangan dan Supervisi Kepegawaian Kantor Regional VI BKN Medan Renyasari SH MAP, Kepala Bidang Mutasi dan Status Kepegawaian Kantor Regional VI BKN Medan Ujang Iskandar SSos MSi.

Selanjutnya, Pranata Komputer Kantor Regional VI BKN Medan Sigit Raharjo SH, Auditor Kepegawaian Muda Kantor Regional VI BKN Medan Juniar Frida Helfrida Nainggolan SE, Analis Kinerja Kantor Regional VI BKN Medan Pretty Diana Sinambela SE, Kabag Protokol dan Komunikasi Pimpinan Mardiana SH, serta para peserta. (ferry/hm06)

 

Related Articles

Latest Articles