10.7 C
New York
Friday, May 10, 2024

Usia Berapa Anak Mulai Tertarik Lawan Jenis?

Misalnya, jika anak menyebut bahwa dia punya pacar, tanyakan apa artinya itu baginya. Jawaban anak bisa bervariasi, mulai dari “Dia sahabat terbaikku” hingga “Kami menikah saat jam istirahat kemarin.”

Jika anak tidak bercerita tentang perasaannya kepada orang tua, Cynthia menyarankan untuk mencoba menanyakan topik ini lebih dulu.

“Misalnya dengan bertanya, Saya perhatikan kamu belakangan ini lebih sering bermain dan bercerita tentang Sabian. Apa kamu merasa lebih nyaman (atau senang) kalau bersamanya, Nak? Tanyakan hal seperti itu,” kata Cynthia.

Cobalah untuk tidak menertawakan apa pun yang dikatakan anak dan jangan meremehkan perasaannya. Ingatlah bahwa Anda ingin anak merasa nyaman untuk membuka diri kepada orang tuanya.

Baca juga: Terlalu Banyak Minum Susu Bisa Buat Anak Kekurangan Zat Besi

Tetapkan batasan

Biasanya, kisah cinta anak-anak hanya sebatas bertukar surat atau pesan dan makan bersama di kantin. Namun, ada beberapa anak yang mungkin ingin berpegangan tangan.

“Jangan panik. Anak-anak baru saja mulai memahami konsep cinta, perasaan fisik, dan koneksi dengan lawan jenis,” kata seorang pengamat pengasuhan di New York, Amerika Serikat, Lisa Spiegel.

Meski begitu, lebih baik jika Anda menetapkan batasan yang jelas pada anak. Anda dapat memberitahu anak bahwa bermain bersama di sekolah itu boleh, tetapi tidak untuk mencium. (Parents/hm20)

Related Articles

Latest Articles