9.3 C
New York
Sunday, May 12, 2024

Upgrade Audio Mobil Ternyata Bisa Menyebabkan Aki Soak

Jakarta, Mistar.id

Melakukan upgrade pada audio mobil mungkin merupakan penyebab aki soak. Walau mengupgrade adalah hal yang wajar.

Namun, audio mobil dapat menjadi salah satu alasan aki mobil soak jika tidak dipasang dengan benar.

Ini biasanya terjadi di mobil dengan beberapa perangkat tambahan seperti power amplifier, kapasitor bank, subwoofer, dan sebagainya.

Baca juga : Agar Tak Jadi Sarang Kuman, Ini Cara Aman Bersihkan Kabin Mobil

Salah satu biang keroknya adalah kebocoran arus listrik dari komponen audio mobil. Ini terjadi karena konektor yang rusak saat pemasangan.

Ayung, pemilik toko Koko Ayung Audio di Fatmawati, Jakarta Selatan, mengatakan bahwa memilih perangkat audio berkualitas sangat penting karena konektornya dirancang agar tidak longgar atau kendur.

Baca juga : Perhatikan Bagaimana Serbuk Putih Muncul di Kutub Aki Mobil

Konektor yang longgar dapat menyebabkan storing audio mobil selain kebocoran arus listrik. (GridOto.com /hm19)

Related Articles

Latest Articles