Deli Serdang, MISTAR.ID
Kondisi Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Gunung Meriah Kabupaten Deli Serdang yang lokasinya berdekatan dengan Kantor Camat Gunung Meriah sungguh memprihatinkan. Keadaan ini akibat jarangnya Kepala KUA berkantor di tempat itu sehingga menyulitkan warga yang hendak berurusan.
Pantauan wartawan, jalan masuk di atas parit menuju kantor cukup sempit sehingga hanya bisa dilakukan sepeda motor. Kemudian papan nama kantor berkarat dan sudah tidak ada tulisan apapun. Pintu depan terbuka namun tidak ada satupun pegawai yang bertugas. Pintu ruang kerja kepala dan pegawai tertutup rapat.
Di ruang kerja pegawai kondisi ruangan lembab dan sedikit berair. Sehingga bagian bawah dua lemari kayu di ruang tersebut terlihat lapuk. Pada bagian belakang, dua ruang toilet salah satunya berubah menjadi gudang dan tidak terkunci. Sedang satunya lagi kondisi bak airnya jorok. Menurut keterangan warga, kantor tersebut dibuka pada pagi hari oleh
petugas jaga kantor.
Baca juga:Â Kualitas Bak Air Bersih Desa Simempar Senilai Rp240 Juta Dipersoalkan
“Setelah memasang bendera di depan kantor, dia (petugas jaga) pulang ke rumahnya. Terkadang bendera terpasang hingga berhari-hari siang dan malam tanpa dibuka,”ungkap Tarigan, warga dekat kantor KUA Gunung Meriah, Kamis (15/9/22).
Menurut warga lainnya, karena pintu depan kantor sering terbuka hewan peliharaan warga seperti anjing sesekali masuk ke dalam.
“Kantor itu kan bukan hanya untuk yang beragama Islam saja. Wajarnya kayak begitu jika kantor berada di daerah terpencil,” bilang Sembiring penjaga kantor ditemui di rumahnya di kawasan SMP dan SMA Negeri Gunung Meriah.
Baca juga:Â Panitia Pilkades Harus Netral dan Profesional
Sementara Kepala KUA Gunung Meriah Arisbat Sinulingga ketika dikonfirmasi hanya tersenyum. Pria berperawakan kurus, berkumis dan berjanggut serta mengenakan peci tersebut berhasil ditemui di rumahnya Desa Kotasan Kecamatan Galang Kabupaten Deli Serdang.
“Tidak mungkin setiap hari masuk kantor. Jauh jarak tempuh ke sana juga menghabiskan bensin yang lumayan. Sementara yang masuk tidak ada,” katanya. (sembiring/hm09)