24.5 C
New York
Thursday, June 20, 2024

Sambut Hari Bhayangkara, Polresta Deli Serdang Sumbang 99 Kantong Darah

Deli Serdang, MISTAR.ID
Menyambut Hari Bhayangkara ke 78, Polresta Deli Serdang menggelar kegiatan donor darah bersama Unit Donor Darah Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Deli Serdang di Aula Pendopo Polresta Deli Serdang, Kamis (13/6/24).

Turut hadir Pejabat Utama, pengurus Bhayangkari Polresta Deli Serdang, personil Kodim 0204 Deli Serdang, Dinas Perhubungan, Otorita Bandara KNIA serta masyarakat lain yang ikut mendonorkan darahnya.

Kapolresta Deli Serdang, Kombes Raphael Sandhy Cahya Priambodo menyampaikan, kegiatan donor darah merupakan bentuk partisipasi Polri dan TNI serta instansi lainnya terkhusus Polresta Deli Serdang mendukung ketersediaan darah sekaligus menyambut Hari Bhayangkara ke 78 Tahun 2024.

Baca juga:Jelang HUT Bhayangkara ke-78, Polres Langkat Gelar Baksos Donor Darah

“Ini untuk membantu ketersediaan stok darah di PMI. Semoga dapat bermanfaat bagi masyarakat terutama yang membutuhkan transfusi darah,”ujar Kapolresta.

Sebelum dilakukan donor darah, para pendonor wajib menjalani pemeriksaan kondisi kesehatan terlebih dulu dan pemeriksaan hemoglobin (HB).

“Donor darah hanya bisa dilakukan bagi yang memenuhi syarat,”jelasnya

PMI Deli Serdang, mengapresiasi Polresta Deli Serdang yang telah membantu serta memfasilitasi pelaksanaan donor darah.

Baca juga:KBPP Polri Tebing Tinggi akan Gelar Baksos di HUT Bhayangkara Ke-78

“Kami sangat berterima kasih kepada Polresta Deli Serdang. Semoga apa yang telah dilakukan dan diberikan menjadi amal ibadah untuk semuanya,”bilang perwakilan PMI yang hadir.

Pendonor yang berhasil dilakukan pengambilan atau penyadapan darah sebanyak 99 pendonor. Ada juga pendonor yang belum bisa dilakukan penyadapan darah disebabkan tensi tinggi dan tidak memenuhi syarat untuk mendonorkan darahnya.(sembiring/hm06)

Related Articles

Latest Articles