20.4 C
New York
Monday, May 27, 2024

Bupati Deli Serdang Berusaha Penuhi Kebutuhan Anak

Bupati Ashari Tambunan juga menekankan agar Lembaga Perlindungan Anak Terpadu Berbasis Masyarakat (LPATBM) yang dibentuk desa/kelurahan bisa semakin diperkuat untuk menjadi garda terdepan dalam memberi perlindungan yang ramah terhadap perempuan dan anak.

Di tempat yang sama, Sekretaris Deputi Bidang Pemenuhan Hak Anak Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Prita Ismayani Sriwidyanti mengatakan perjuangan untuk memenuhi hak-hak anak belum masih dibutuhkan.

“Hari Anak Nasional bukan sekadar perayaan dan bukan juga momen bersenang-senang saja.Tetapi menjadi pengingat kita semua, jika masih perlu memperjuangkan hak-hak dan perlindungan anak Indonesia. Agar bangsa kita tumbuh menjadi bangsa yang maju dan sejahtera,” ungkap Prita.

Baca juga: Meriahkan Hari Anak Nasional, Rumah Sakit di Medan Gelar Perlombaan

Kepada anak-anak Deli Serdang, Prita Ismayani Sriwidyanti juga berpesan untuk menjadikan diri sebagai pionir bagi teman-teman.

“Mampu mengajak teman-temannya untuk ikut berperan aktif dalam pembangunan di wilayah masing-masing,” harapnya. (Rinaldi/hm20)

Related Articles

Latest Articles