Wednesday, April 23, 2025
home_banner_first
SOCCER

El Clasico 2025: Barcelona vs Real Madrid Memanas di La Liga dan Copa del Rey

journalist-avatar-top
Rabu, 23 April 2025 10.29
el_clasico_2025_barcelona_vs_real_madrid_memanas_di_la_liga_dan_copa_del_rey

Ilustrasi, El Clasico 2025: Barcelona vs Real Madrid. (f:sportingnews/mistar)

news_banner

Spanyol, MISTAR.ID

Persaingan sengit antara Barcelona dan Real Madrid kembali memanas menjelang akhir pekan ini.

Dua laga El Clasico 2025 akan jadi penentu siapa yang layak menyandang predikat sebagai penguasa sepak bola Spanyol musim 2024/2025.

Rivalitas Klasik di Musim 2024/2025

Musim ini, Barcelona dan Real Madrid menunjukkan performa kompetitif di berbagai kompetisi, termasuk La Liga, Copa del Rey, dan sempat difavoritkan bersaing ketat di Liga Champions.

Namun, langkah Real Madrid terhenti di babak perempat final Liga Champions setelah dikalahkan oleh Arsenal. Sementara itu, Barcelona sukses melangkah ke semifinal dan akan menghadapi Inter Milan.

Kini, fokus persaingan tersisa di kompetisi domestik, La Liga dan Copa del Rey. Kedua tim akan bentrok dalam dua laga penting, layaknya final, mempertemuan dua raksasa dengan sejarah panjang sepak bola Spanyol.

Final Jadwal Copa del Rey 2025

Laga final Copa del Rey 2024/2025 antara Barcelona vs Real Madrid dijadwalkan berlangsung pada 27 April 2025 di Stadion Olimpico Sevilla, mulai pukul 03.00 WIB. Demikian dilansir bolanet, Rabu (23/4/2025).

Bagi Real Madrid, ini adalah kesempatan penting untuk meraih trofi, terutama setelah tersingkir dari Juara Liga dan menghadapi persaingan ketat di La Liga.

Gelar Copa del Rey bisa menjadi pelipur lara sekaligus penyelamat musim mereka.

Namun, Barcelona tak kalah ambisius. Di bawah asuhan Hansi Flick, Blaugrana membidik treble winner, Copa del Rey, La Liga, dan Juara Liga Champions.

Sayangnya, mereka akan tampil tanpa striker andalan Robert Lewandowski yang absen karena cedera.

Penentuan Juara La Liga 2024/2025: El Clasico Pekan ke-35

Selain Copa del Rey, El Clasico di La Liga 2025 juga akan menjadi laga krusial. Pertemuan di pekan ke-35, yang digelar pada 11 Mei 2025, bisa menjadi penentu juara Liga Spanyol musim ini.

Barcelona saat ini memimpin klasemen. Jika menang atas Real Madrid, mereka akan semakin dekat dengan gelar juara La Liga.

Sebaliknya, kemenangan bagi Los Blancos akan menjaga harapan mereka untuk membalikkan keadaan.

Pertandingan ini akan digelar di Stadion Olimpic Lluis Companys, markas sementara Barcelona.

Meski diuntungkan sebagai tuan rumah, jadwal padat menjadi tantangan tersendiri bagi Blaugrana.

Sementara itu, Real Madrid memiliki jadwal pertandingan yang lebih ringan menuju laga El Clasico ini.

Dengan dua laga El Clasico yang akan berlangsung di Copa del Rey dan La Liga, rivalitas Barcelona vs Real Madrid kembali menjadi sorotan utama pecinta sepak bola dunia.

Dua pertandingan ini tak hanya soal gengsi, tetapi juga akan menentukan siapa penguasa sejati sepak bola Spanyol musim ini. (*/hm27)

REPORTER:

RELATED ARTICLES