Partai Golkar Sumut Gelar Pasar Murah dan Bazar UMKM di Simalungun
partai golkar sumut gelar pasar murah dan bazar umkm di simalungun
Simalungun, MISTAR.ID
Partai Golkar Sumatera Utara (Sumut) menggelar pasar murah dan juga bazar UMKM. Kegiatan tersebut digelar dengan acara inti Perayaan Natal Oikumene Tahun 2022, serta Syukuran Tahun Baru 2023 yang dilaksanakan Keluarga Besar Partai Golkar, di Lapangan sekolah SD Plus Tiga Balata, Jumat (10/2/2023).
Ketua Panitia Timbul Jaya Sibarani mengatakan, acara tersebut digelar selama dua hari yang dimulai hari Jumat. Acara pasar murah dan bazar UMKM itu dibuka Bupati Simalungun, Radiapoh Hasiholan Sinaga.
Diterangkan Timbul Jaya, acara puncak akan dilaksanakam hari Sabtu (10/2/23), diawali dengan acara Natal, selanjutnya pembagian bantuan sosial, dan pembagian kupon lucky draw berhadiah sepeda motor, kulkas, TV dan hadiah menarik lainnya.
Baca Juga: Warga Siantar Kecewa Lokasi Pasar Murah Dipindah
Pantauan MISTAR.ID, pasar murah yang digelar terdiri dari 1 Kg minyak makan, dan 1 Kg gula pasir. Untuk paket tersebut masyarakat hanya membayar sebesar Rp16.000.
Seorang warga, A Sinaga, mengaku senang adanya pasar murah. Meskipun hanya sedikit, namun sangat membantu. “Yah memang hanya satu paket, tapi ini sangat bermanfaat, karena harganya murah” ucap Sinaga
Baca Juga: Pemprov Sumut Telah Miliki Program Pasar Murah Sendiri
Sedangkan untuk bazar UMKM terdiri dari beberapa pelaku dan produk UMKM, seperti dagangan cepat saji, kopi, teh, hingga pakaian buatan UMKM di Simalungun.
“Untuk hari ini, pasar murah dan bazar, besok masih banyak kegiatan sosial lainnya,” kata Timbul Jaya.(Roland/hm02)
PREVIOUS ARTICLE
Jalan Penghubung Kecamatan Sidamanik dan Panei Akan Diperbaiki