Saturday, January 18, 2025
logo-mistar
Union
SIMALUNGUN

Setelah Dilantik jadi Bupati Simalungun, Ini Salah Satu Program 100 Hari RHS-ZW

journalist-avatar-top
By
Wednesday, April 28, 2021 10:11
19
setelah_dilantik_jadi_bupati_simalungun_ini_salah_satu_program_100_hari_rhs_zw

setelah dilantik jadi bupati simalungun ini salah satu program 100 hari rhs zw

Indocafe

Simalungun, MISTAR.ID

Wakil Bupati Kabupaten Simalungun Zonny Waldi mengatakan, akan mencetak KTP di Kecamatan. Ini salah satu programnya, karena selama ini banyak menerima laporan tentang sulitnya melakukan pencetakan KTP di Kabupaten Simalungun.

Hal tersebut diutarakan Zonny Waldi saat rapat koordinasi bersama ASN di Balai Harungguan Djabanten Damanik Kantor Bupati Simalungun, Selasa (27/4/21). Dia menegaskan, pencetakan KTP harus dilakukan secara cepat, tepat dan gratis.

“Untuk mempermudah pencetakan KTP, ke depan kita akan melaksanakannya di kecamatan, setuju bapak ibu camat?” tanya Zonny disambut jawaban setuju dari para Camat.

Baca Juga: Bupati Simalungun, RHS: Tak Ada Lagi Pungli!

Dalam kesempatan tersebut, Zonny Waldi juga menanyakan, apakah blanko KTP masih tersedia di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil, dan dijawab pihak dinas, bahwa blanko KTP masih tersedia.

“Jika tersedia, pencetakan KTP harus terlaksana dengan cepat, tepat dan gratis,” ucapnya lagi.

Di tempat berbeda, Zonny Waldi menjawab mistar.id, percepatan pencetakan KTP itu akan terealisasi dalam 100 hari kerja.

Dia mengatakan, program tersebut akan dilaksanakan secara bertahap, dengan mempersiapkan infrastrukturnya terlebih dahulu.

Baca Juga: Radiapoh Tegaskan Kabupaten Simalungun Punya Persoalan Klasik Soal Jalan

“Ini akan dilakukan secara bertahap. Teknisnya akan kita persiapkan terlebih dahulu infrastrukturnya atau alatnya. Jadi dalam 100 hari kerja ini, pencetakan KTP di kecamatan yang sudah ada alatnya sudah bisa dilakukan,” terang Zonny Waldi.

Menanggapi soal identitas kependudukan ini, seorang warga mengaku ribet dalam pengurusan KTP. Dikatakannya, setelah selesai diurus, KTP tersebut tidak juga langsung dicetak.

“Pengurusannya ribet, pas uda selesai malah belum bisa dicetak, gak ngerti lagi kayak mana,” ungkap Ganda warga Kecamatan Sidamanik menjawab mistar.id, Rabu (28/4/21).(roland/hm02)

 

journalist-avatar-bottomLuhut