Jadwal Pasar Murah di Siantar, Ini Lokasi dan Daftar Harganya


Pasar murah yang diadakan Pemko Pematangsiantar belum lama ini. (f:ist/mistar)
Pematangsiantar, MISTAR.ID
Pemerintah Kota (Pemko) Pematangsiantar menggelar pasar murah dalam rangka menyambut Idulfitri 1446 Hijriah dimulai pada 7-27 Maret mendatang. Operasi itu melibatkan 15 lokasi yang tersebar di Sapangambei Manoktok Hitei.
Kabid Perdagangan Dinas Koperasi, UKM dan Perdagangan, Rumei Conny Purba mengatakan jadwal dan lokasi terbagi dua, yakni pasar murah tetap dan pasar murah keliling. Pembukaan pasar murah diawali di Lapangan Adam Malik besok hari.
"Mulai besok dimulai pada pukul 09.00 WIB. Mari kita masyarakat Pematangsiantar untuk datang berbelanja. Tentunya dengan harga jual di bawah harga pada umumnya," kata Rumei dalam keterangannya, Kamis (6/3/2025).
Daftar harga pasar murah komoditi yang dijual selain cabai, bawang, tomat, sayur-mayur dan aneka produk UMKM lainnya:
1. Beras SPHP 5 kilogram Rp58 ribu
2. Beras Sania 10 kilogram Rp145 ribu, 5 kilogram Rp74 ribu, 2,5 kilogram Rp38 ribu
3. Gula pasir 1 kilogram Rp17 ribu
4. MinyaKita 1 liter Rp16.500
5. Fortune bantal 1 liter Rp18 ribu
6. Fortune pouch 2 liter Rp38.500, 1 liter Rp19.500
7. Mahkota 900 milliliter Rp17 ribu
8. Sania 2 liter Rp39 ribu, 1 liter Rp20 ribu
9. Tepung mila 1 kilogram Rp10 ribu
10. Tepung tulip 1 kilogram Rp8.500
11. Telur vegetarian per papan Rp48 ribu
Untuk lokasi pasar murah tetap selain di Lapangan Adam Malik, yakni di Segitiga Sibatu-batu, Jalan Sibatu-batu, Kelurahan Bah Kapul, Kecamatan Siantar Sitalasari (10-11 Maret). Berlanjut ke Lapangan Pesantren, Jalan Rakutta Sembiring, Kecamatan Siantar Martoba (17-18 Maret).
Kemudian di Lapangan Santiago Siatas Barita, Kelurahan Siatas Barita, Kecamatan Siantar Timur (24-25 Maret). Dan, di pelataran Dinas Koperasi, UKM dan Perdagangan Jalan Cempaka (26-27 Maret).
Berikut lokasi pasar murah keliling:
1. Kantor Lurah Kahean dan Kantor Camat Siantar Utara (12 Maret)
2. Perumahan Sibatu-batu Kelurahan Bah Sorma dan Perumahan BTN Kelurahan Bah Kapul (13 Maret)
3. Kantor Lurah Mekar Nauli Jalan Pattimura Ujung (14 Maret)
4. Kantor Lurah Aek Nauli Jalan Mayjen Ricardo dan Kantor Lurah Karo Jalan Pane (19 Maret)
5. Kantor Camat Marimbun Jalan Bahkora dan Kantor Lurah Simarimbun Jalan Parapat (20 Maret)
6. Kantor Lurah Banjar Jalan Bola Kaki (24 Maret). (jonatan/hm25)
PREVIOUS ARTICLE
Bupati Deli Serdang Akan Hapus 22 Korcam Pendidikan