9.8 C
New York
Friday, April 26, 2024

Timnas AMIN Minta Pemilik Akun Medsos Pengancam Tembak Anies Ditangkap

Jakarta, MISTAR.ID

Ancaman penembakan terhadap calon presiden nomor urut 1, Anies Baswedan, viral di media sosial. Ancaman itu muncul saat Anies melakukan siaran langsung di TikTok.

Juru bicara Timnas AMIN, Amiruddin al-Rahab, menilai bahwa ancaman tersebut sudah masuk dalam kategori tindak pidana.

“Karena sudah mengancam hidup seseorang. Selain itu ancaman seperti itu merupakan perbuatan hasutan kebencian,” kata Amiruddin al-Rahab dalam keterangannya, Jumat (12/1/24), seperti dikutip dari Detikcom.

Amiruddin meminta pihak kepolisian untuk segera menangkap pemilik akun yang mengancam Anies tersebut. Ia menegaskan perlunya penanganan kasus ini hingga tuntas.

Baca Juga: Bupati Labuhanbatu dan Tiga Orang Lainnya Ditetapkan Sebagai Tersangka Suap

“Oleh karena itu Polri harus segera bisa menangkap yg memiliki akun medsos yang melontarkan ancaman tersebut. Serta memprosesnya secara hukum,” ujarnya.

Jika tindakan semacam ini dibiarkan, menurut Amiruddin, integritas Pemilu dikhawatirkan bakal terancam, dan penyebaran hasutan kebencian dapat menjadi masif.

“Makanya polisi harus bisa menangkap orang tersebut. Kita tentu ingin Pilpres dan Pemilu bisa berjalan damai, tanpa hasutan kebencian,” ucapnya.

Sementara itu, pihak kepolisian tengah mendalami pemilik akun yang membuat postingan viral tersebut.

Meskipun belum ada laporan resmi terkait hal ini, Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri, Brigjen Trunoyudo Wisnu Andiko, menyatakan bahwa pihak kepolisian telah melakukan pendalaman terhadap akun tersebut.

Baca Juga: Kapolri Singgung Estafet Kepemimpinan Pemilu 2024

“Sejauh ini belum ada laporannya, namun Polri telah melakukan proses pendalaman terhadap akun tersebut,” kata Trunoyudo dalam keterangannya kepada wartawan, Jumat (11/1/24).

Sebagai informasi, ancaman itu diketahui dari akun pengguna X @sleepyiysloth yang mengunggah tangkapan layar memperlihatkan komentar di platform TikTok bernada ancaman ditulis akun @Rifanariansyah.

“Izin bapak, nembak kepala anis itu hukumannya berapa ya,” tanya akun tersebut. (Detik/hm22)

Related Articles

Latest Articles