Ngeri! Begal Beraksi di Simalungun, Korban Diancam Pakai Pisau
ngeri begal beraksi di simalungun korban diancam pakai pisau
Simalungun, MISTAR.ID
Aksi begal terjadi di Jalan Lintas Siantar-Perdagangan tepatnya di Kilometer 11-12, Nagori Senio, Kecamatan Gunung Malela, Kabupaten Simalungun, Kamis (12/01/23) sekira pukul 19.15 WIB.
Target para begal ini adalah orang yang membawa kendaraan bermotor dan melintas di daerah gelap dan sepi.
Informasi dihimpun wartawan, aksi pelaku yang diketahui berjumlah dua orang ini, bermula saat korban dan rekannya hendak pulang kerja dan melintas dari arah Perdagangan menuju Siantar.
Baca Juga:Begal Sadis Ditembak Polsek Belawan
Saat melintas di jalanan sepi, korban yang diketahui bernama Selvi Raika Syahputri (24) warga Perumahan BAS, Nagori Siantar Estate, Kecamatan Siantar, Kabupaten Simalungun melaju di belakang rekan kerjanya. Namun, saat tiba di lokasi kejadian, korban dipepet oleh dua pria yang mengendarai sepeda motor Honda Beat warna putih.
Saat itu, korban diancam dengan sebilah pisau. Karena ketakutan korban sempat mencoba kabur, akan tetapi para pelaku malah menabrak korban hingga jatuh dan salah satu pelaku berhasil membawa tas ransel serta sepeda motor Honda Scoopy milik korban.
Korban berteriak hingga pelaku panik dan pergi meninggalkan lokasi. Naas, sekitar 200 meter dari lokasi pembegalan, salah satu pelaku yang mengendarai Honda Beat terlibat kecelakaan hingga akhirnya dibawa ke Puskesmas dan selanjutnya diamankan ke Mapolsek Bangun.
“Salah satu pelaku sudah kita amankan, kita masih memburu pelaku lainnya. Karena pelaku terluka akibat lakalantas, makanya belum bisa kita periksa secara intensif. Pelaku yang berhasil membawa sepeda motor korban masih kita kejar,” kata Kapolsek Bangun AKP LS Gultom saat dikonfirmasi. (roland/hm12)
PREVIOUS ARTICLE
Messi Singkirkan Ronaldo Pemain Terbaik FIFA