18.6 C
New York
Tuesday, April 30, 2024

Sumut Targetkan Penurunan Angka Stunting 18,5% Selama 2023

Medan, MISTAR.ID

Pemerintah Sumut melalui Tim Percepatan Penurunan Stunting (TPPS) terus berupaya mencapai target-target penurunan angka stunting yang telah ditetapkan. Tahun ini, Sumut menargetkan angka penurunan hingga 18,5%.

Kadis Pemberdayaan, Perempuan, Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana Provsu, Manna Wasalwa yang mewakili Sekda Provinsi Sumut mengingatkan jika stunting merupakan ancaman terhadap kualitas Sumber Daya Manusia (SDM).

“Stunting tidak hanya mengganggu pertumbuhan fisik, tetapi juga mengganggu perkembangan otak. Di Provinsi Sumut menargetkan angka stunting menjadi 18,5% pada tahun 2023,” katanya dalam rapat Penguatan Mekanisme Perencanaan Hingga Pelaporan Berbasis Data TPPS, Senin (28/8/23).

Baca juga: Sebanyak 2.187 Terkonfirmasi Kasus Stunting di Padanglawas

Dijelaskan Manna, saat ini berbagai upaya percepatan penurunan stunting yang dilakukan oleh Pemprov Sumut sudah menunjukkan hasil yang signifikan. Berdasarkan Survey Sufvelen Gizi Indonesia (SEGI) tahun 2022, angka prevalensi stunting Sumut berhasil turun 4,7% menjadi 21,1% di 2022 yang dari sebelumnya 25,8% pada tahun 2021.

“Angka ini bahkan lebih rendah dibandingkan angka nasional yang saat ini tercatat sebesar 21,6 persen,” sebut Manna.

Sambungnya, memasuki pertengahan tahun 2023, berjalannya intervensi dan kegiatan percepatan penurunan stunting di Sumut penting melakukan review dan refleksi untuk menilai dan mengukur hasil-hasil dari sejumlah kegiatan yang telah dilaksanakan.

Related Articles

Latest Articles