13.7 C
New York
Saturday, May 11, 2024

Pengamat Pemerintahan: Cuti Ayah itu Perlu

“Makan siang diprogramkan, padahal stunting itu urusan yang jauh harus disiasati sejak perencanaan kehamilan hingga usia anak 1.000 hari pertama. Kini di Malaysia, di Filipina, setahu saya hal itu sedang diperjuangkan. Bahkan setiap ibu di berbagai negara pemerintah dianggap wajib membayar mereka karena setiap hari bekerja bahkan lebih berat dibanding jenis-jenis pekerjaan pada sektor formal,” bebernya.

Untuk itu, Ia meminta agar pemerintah memikir ulang semua program populismenya agar jangan seolah menjadi pengabadian atau pelestarian kemiskinan.

Diketahui, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB), Abdullah Azwar Anas menyebut perihal wacana pemberian cuti ayah kepada Aparatur Sipil Negara (ASN) pria.

Baca juga : ASN Pria akan Dapat Cuti Ayah

Cuti ayah adalah cuti yang biasanya diberikan kepada pegawai pria untuk mendampingi istri melahirkan dan setelahnya.

Menurut Anas, hak cuti pendampingan bagi ASN pria yang istrinya melahirkan ini akan dimuat dalam RPP Manajemen ASN. RPP ini ditargetkan tuntas maksimal April 2024. (anita/hm18)

Related Articles

Latest Articles