15.2 C
New York
Thursday, May 16, 2024

Israel Diserang Iran, DK PBB Gelar Rapat Darurat

Sebelumnya, Iran meluncurkan ratusan drone hingga misil ke wilayah Israel. Iran menyebut tindakan ini merupakan serangan balasan.

Kedubes Iran di Indonesia memberikan penjelasan terkait serangan terhadap Israel. Mereka menegaskan, hal tersebut merupakan serangan balasan dan rangka membela diri. Target mereka adalah pangkalan militer Zionis Israel.

Baca juga : Israel Bunuh Rutasan Warga Palestina Saat Menunggu Bantuan, Indonesia Desak DK PBB Bertindak

“Pada hari ini (14 April 2024) angkatan bersenjata Republik Islam Iran dalam menjalankan hak wajarnya untuk membela diri,” tulis keterangan resmi Kedubes Iran di RI.

Diketahui, Israel membombardir dari udara kantor kedutaan mereka di Ibu Kota Suriah, Damaskus, Senin (1/4/24). Akibat serangan Israel itu, telah menewaskan 13 orang termasuk pasukan Garda Revolusi dan dua orang jenderal. (kumparan/hm18)

Related Articles

Latest Articles