18.9 C
New York
Wednesday, May 8, 2024

Tekan Tindak Kriminal, Polsek Sidamanik Gelar Patroli di Beberapa Titik

Simalungun, MISTAR.ID

Bertujuan menekan angka kriminal dan memberikan rasa aman kepada masyarakat, Polsek Sidamanik Polres Simalungun menggelar patroli rutin di beberapa lokasi.

Salah satunya, di jalanan, terutama di daerah yang rawan tindakan kejahatan, seperti di Jembatan Tiga Bolon, Nagori Tiga Bolon, Kecamatan Sidamanik, Kabupaten Simalungun dan beberapa lokasi lainnya.

Patroli dilakukan dalam bentuk dialogis dengan memberikan himbauan kepada masyarakat untuk tetap berhati-hati dalam beraktivitas.

Baca juga: Polres Simalungun Ciduk Bayu Bandar Sabu di Sidamanik

Tidak hanya itu, patroli ini juga bertujuan untuk meningkatkan rasa waspada masyarakat terhadap tindak kriminalitas dan gangguan keamanan. Serta lebih berhati-hati dalam berkendara.

Pelaksanaan Harian (Plh) Kapolsek Sidamanik, Iptu Maxom Nainggolan mengatakan, kegiatan rutin ini dilaksanakan pada Jumat (21/7/23) sekitar pukul 21.00 WIB sampai selesai.

“Terakhir semalam kita lakukan kegiatan ini. Dan akan terus kita lakukan kedepannya,” kata Maxon dalam keterangan tertulisnya yang diterima mistar.id, pada Sabtu (22/7/23).

Kata dia, kegiatan patroli ini bertujuan untuk menciptakan keadaan yang lebih aman dan kondusif di wilayah hukum (wilkum) Polsek Sidamanik.

Baca juga: Buat Pengunjung Nyaman, Polres Simalungun Patroli Destinasi Super Prioritas Danau Toba

Ia juga mengajak masyarakat untuk selalu waspada dan melaporkan kejadian mencurigakan kepada pihak kepolisian guna menjaga keamanan bersama.

“Kita akan rutin melakukan kegiatan ini. Kita juga terus berkoordinasi dengan perangkat Desa dan masyarakat di sekitaran daerah-daerah rawan,” imbuhnya lagi.

Tidak hanya itu, Maxon menyampaikan, pihaknya siap memberikan pelayanan kepada masyarakat selama 24 jam. (matius/hm16)

Related Articles

Latest Articles