23.9 C
New York
Wednesday, June 26, 2024

Harga Cabai Merah dan Rawit Bersaing, Konsumen dan Pedagang Ngeluh

Pematangsiantar, MISTAR.ID

Harga komoditas cabai sempat melonjak drastis naik dalam sepekan tembus hingga Rp200.000 per kilogram (kg) di Kota Pematangsiantar.

Namun, amatan mistar pada Minggu (17/7/22) memasuki pekan ke tiga di bulan ini, harga cabai mengalami penurunan dari periode Idul Adha kemarin. Namun penurunannya terbilang tipis.

“Syukurlah, harganya (cabai merah) udah turun sekarang jadi Rp80 ribu per kg. Tapi cabai rawit naik, hampir sama dengan cabai merah Rp75 ribu per kg,” kata seorang pedagang cabai di pasar tradisional Dwikora Pematangsiantar, Roma (56).

Menurut Roma, turunnya harga cabai lantaran tingkat produksi dan pasokan dari sejumlah daerah sentra cukup melimpah. Meski begitu, diakuinya harga cabai tersebut hingga hari ini terbilang masih mahal.

Baca juga:Waduh!! Harga Cabe Rawit Tembus Rp55 Ribu Per Kg

Hal senada juga dikatakan Bella Sinaga. Menurutnya, meski terpantau turun, harga-harga cabai tersebut masih terbilang cukup tinggi dari harga normal seperti biasanya ada di kisaran Rp30 ribu-an per kg.

“Sebenarnya, pendistribusiannya belum merata dan pasokannya juga masih terbilang belum banyak. Kami pun tak mau ambil stok banyak, takut tidak laku, dan busuk,” ujar Bella dengan nada kecewa.

Melihat perkembangan komoditas lainnya, tomat, bawang putih menunjukkan tren penurunan dalam satu minggu terakhir sedangkan harga bawang merah masih belum stabil dan merangkak naik di kisaran Rp 45 ribu hingga 60 ribu per kg.

“Harga bawang merah rata-rata di angka Rp45 ribu keatas per kilogram. Tergantung kwalitas bawang merahnya. Kalau yang paling bagus disebut super, harganya itu sudah dikisaran Rp60 ribu ke atas per kg,” jelas Bella.

Penurunan harga sejumlah komoditas pangan juga terjadi untuk daging ayam yang turun menjadi Rp25 ribu per kg jika dibandingkan harga kemarin.

“Harga ayam potong ini tidak menentu harganya. Kemarin aja tiba-tiba 3 hari langsung melonjak banyak Rp38 ribu sampai Rp40 ribu. Sekarang turun lagi jadi Rp25 ribu,” terang Siti, pedagang ayam potong di pasar tradisional Dwikora Pematangsiantar.

Baca juga: Gawat! Harga Cabai Merah di Siantar Tembus Rp140.000 Per Kilogram

Siti menambahkan, harga turun juga seiring dengan menurunnya permintaan dan meningkatnya pasokan kepada para pedagang. Bahkan menurutnya, penurunan harga tersebut adalah hal yang lumrah terjadi jika stok sedang banyak.

“Apalagi sedang tidak banyak kegiatan seperti pesta pernikahan, atau hari besar seperti hari raya. Jadi jumlah pembeli tidak terlampau banyak. Sekarang lagi mikirin anak-anaknya masuk sekolah,” kata Siti. (yetty/hm06)

 

Related Articles

Latest Articles