23 C
New York
Monday, June 10, 2024

Singapura Gelar Pilpres Hari Ini

Singapura, MISTAR.ID

Untuk kesembilan kalinya, penduduk Singapura menggelar Pemilihan Presiden (Pilpres), Jumat (1/9/23). Pemilihan presiden kali ini menghadirkan tiga kandidat.

Ketiganya adalah mantan kepala investasi Government of Singapore Investment Corporation (GIC) Ng Kok Song (75 tahun), mantan menteri senior Tharman Shanmugaratnam (66 tahun), dan mantan kepala National Trade Union Congress (NTUC) Income, Tan Kin Lian (75 tahun).

Menurut laporan dari berbagai sumber, pemilihan presiden kali ini berbeda dari tahun 2017 lalu karena melibatkan kandidat dari semua etnis. Pada pemilihan sebelumnya, hanya etnis Melayu yang diizinkan mencalonkan diri.

Baca juga: Singapura Eksekusi Mati Pengedar Narkoba Wanita, Perdana Dalam 20 Tahun Belakangan

Pemilihan ini merupakan hasil dari amandemen konstitusi yang bertujuan untuk memastikan perwakilan etnis minoritas Singapura di tingkat presiden. Singapura sendiri memiliki sekitar 75 persen penduduk keturunan Tionghoa, sekitar 13 persen dari etnis Melayu, dan 9 persen dari etnis India.

Sekitar 2,7 juta warga Singapura sebagai daftar pemilih tetap diminta berpartisipasi untuk memilih kandidat pilihan mereka. Warga Singapura yang berada di luar negeri juga memiliki kesempatan untuk memberikan suara.

Surat suara dapat dikirimkan melalui pos untuk pertama kalinya, sebelum Kamis (31/8/23) dan diberi cap pos agar dapat diikutsertakan dalam pemungutan suara.

Baca juga: Singapura Segera Laksanakan Hukuman Mati ke Terpidana Wanita

Warga Singapura yang berada di luar negeri juga dapat menggunakan fasilitas tempat pemungutan suara yang tersedia di berbagai negara seperti Beijing, Canberra, Dubai, Hong Kong, London, New York, San Francisco, Shanghai, Tokyo, dan Washington. (mtr/hm20)

Related Articles

Latest Articles