13.2 C
New York
Friday, May 3, 2024

Prof Baharuddin Dilantik Sebagai Rektor Unimed Periode 2023 – 2027

Medan, MISTAR.ID

Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbud Ristek) Nadiem Anwar Makarim diwakili Sekretaris Jenderal Kemdikbud Ristek Suharti melantik Prof Dr Baharuddin ST MPd, sebagai Rektor Universitas Negeri Medan (Unimed) periode 2023 -2027, Selasa (5/9/23).

Dalam sambutannya, Sekjen Kemendikbud Ristek Suharti berpesan kepada Prof Baharuddin agar dapat menjalankan amanah, tugas dan fungsinya dengan baik dan melanjutkan program-program yang sudah ada.

“Diharapkan memiliki keleluasaan dalam menyusun strategi, menyusun barisan bagaimana dapat meningkatkan kualitas layanan. Sehingga mampu menghasilkan lulusan yang dapat berkontribusi dengan lebih baik dan menciptakan inovasi sebagai bentuk terwujudnya SDM Indonesia unggul,” ujarnya.

Baca juga: Kemendikbud Ristek Sahkan AMIK MBP dan STIKOM Jadi Universitas MBP

Suharti menambahkan, Kurikulum Merdeka Belajar dapat memberikan ruang pada pimpinan perguruan tinggi untuk melakukan reformasi dalam tata kelola agar lebih adaptif dan fokus dalam peningkatan kualitas pelayanan.

Selain itu, pelaksanaan Tri Dharma perguruan tinggi yang memenuhi syarat standar mutu sebagaimana tertuang dalam permen No. 53 tahun 2023 tentang penjaminan mutu perguruan tinggi.

Related Articles

Latest Articles