27.3 C
New York
Tuesday, April 30, 2024

Polres Simalungun Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila Secara Virtual Reality

Simalungun, MISTAR.ID

Pejabat Utama Polres Simalungun mengikuti Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila secara virtual reality di ruangan lobi Polres Simalungun, Selasa (1/6/21).

Dalam kesempatan tersebut, Presiden Republik Indonesia Joko Widodo menjadi inspektur Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila, yang digelar secara virtual dan terpusat di halaman Gedung Pancasila, Kementerian Luar Negeri, Jakarta.

Dari pantauan, upacara dimulai pada pukul 08.00 WIB. Jokowi mengenakan baju adat Tanah Bumbu, Kalimantan Selatan dan mengenakan masker. Kemudian, ada Ketua MPR RI Bambang Soesatyo, Ketua DPR RI Puan Maharani dan seluruh menteri kabinet kerja yang mengenakan masker.

Baca Juga: Kapolres Simalungun Pimpin KRYD di Pospam VI Simpang Sitahoan

Upacara diawali lagu Indonesia Raya dan pembacaan Pancasila oleh Ketua MPR Bambang Soesatyo dan Naskah UUD 1945 oleh Ketua DPR Puan Maharani.

Untuk diketahui, tanggal 1 Juni resmi ditetapkan sebagai hari libur nasional Lahirnya Pancasila melalui Keputusan Presiden Nomor 24 Tahun 2016 Presiden Joko Widodo.

Jokowi menyampaikan keputusan ini melalui pidato pada peringatan Pidato Bung Karno 1 Juni 1945 di Gedung Merdeka, Bandung pada 1 Juni 2016.

Kapolres Simalungun Akbp Agus Waluyo, setelah pelaksanaan upacara mengatakan, bahwa peringatan upacara peringatan hari lahir pancasila ini dilaksanakan secara serentak di seluruh daerah di Indonesia oleh Pimpinan Lembaga Tinggi Negara, Lembaga Negara, Kementrian/Lembaga Negara dan Pemerintah Daerah, dengan tema “Pancasila dalam tindakan, besatu untuk indonesia tangguh”, dan saya sudah meminta untuk seluruh personel  yang tinggal di Asrama Polres Simalungun untuk mengibarkan Bendera Merah Putih selama satu hari pada tanggal 01 Juni 2021, ujur Kapolres Simalungun.(Roland/rel/hm13)

 

Related Articles

Latest Articles